Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Lampard Senang Chelsea Tembus Posisi 3 Besar di Klasemen Sementara Liga Inggris

Bagas Abdiel, Jurnalis · Sabtu 11 Juli 2020 11:46 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 11 620 2244761 lampard-senang-chelsea-tembus-posisi-3-besar-di-klasemen-sementara-liga-inggris-6eMw1LdRbz.jpg Frank Lampard (Foto: @premierleague/Twitter)
A A A

LONDON – Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengaku senang dengan kiprah yang ditunjukkan skuad asuhannya hingga sejauh ini. Ia puas karena Chelsea berhasil menempati urutan ketiga di klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020.

Lampard mengaku mengalami perjalanan yang tidak mudah untuk membawa Chelsea di posisi saat ini. Apalagi pada awal musim, mereka mendapat larangan transfer pemain sekaligus ditinggalkan pemain andalannya, Eden Hazard.

Chelsea

Namun, Lampard tidak menyerah. Berbekal pengalamannya menangani pemain muda di Derby County, Lampard pun mencoba melakukan hal tersebut kepada Chelsea.

Meski begitu, Lampard mengakui perjalanan sulit untuk bisa mengembangkan performa para pemain mudanya tersebut. Ditambah, ia juga belum memiliki pengalaman sama sekali di ajang Liga Inggris.

Baca juga Kai Havertz Tunggu Pergerakan Chelsea Dekati Bayer Leverkusen

“Kami harus menemukan cara untuk mengatasinya (saat ada larangan transfer) dan sekarang takdir ada di tangan kita sendiri dan terserah kita,” ungkap Lampard, mengutip dari laman resmi Chelsea, Sabtu (11/7/2020).

Karena itu, Lampard merasakan kepuasan tersendiri saat Chelsea bisa menduduki urutan ketiga di klasemen sementara Liga Inggris. Tetapi, ia juga tidak ingin gegabah karena persaingan di posisi empat Liga Inggris begitu ketat.

Follow Berita Okezone di Google News

“Saya cukup senang dengan di mana kita berada. Kami bisa melakukan lebih baik lagi, tetapi saya tidak bisa melompat pistol sekarang karena kami telah melihat dalam beberapa minggu terakhir bagaimana papan klasemen dapat terlihat sangat berbeda dengan sangat cepat,” tambahnya.

“Jadi kita tidak harus melompat dari diri kita sendiri. Di sinilah kita mengakhiri musim yang akan menjadi penting,” lanjutnya.

Frank Lampard

Pada saat ini, Chelsea berada di urutan ketiga dengan koleksi 60 poin. Ia berhasil menggeser Leicester City yang sebelumnya menempati posisi tersebut. Namun begitu, perbedaan Chelsea dan Leicester hanyalah satu poin.

Sementara itu, Chelsea dan Leicester juga dibayangi Manchester United yang berada di urutan kelima. Bahkan Chelsea dan Man United hanya berbeda dua poin saja.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini