Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Fakta Ekonomi RI Kuartal III Diprediksi Minus 2%, Resesikah?

Fakhri Rezy, Jurnalis · Senin 31 Agustus 2020 07:31 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 30 620 2269874 fakta-ekonomi-ri-kuartal-iii-diprediksi-minus-2-resesikah-oX07uIgZCR.jpg Ekonomi Lesu (Shutterstock)
A A A

4. Ekonomi Kuartal III-2020 Diprediksi Minus Tapi Tak Sedalam Kuartal II

Direktur Eksekutif CORE Indonesia Mohammad Faisal menilai perekonomian Indonesia akan kembali mengalami kontraksi pada kuartal-III tahun 2020. Diproyeksi, pertumbuhan ekonomi kembali minus seperti kuartal-II, yaitu 2%.

Faisal menyebut, bila dibandingkan dengan kuartal-II yang terkontraksi sebesar minus 5,32%, sehingga kuartal-III menunjukkan adanya perbaikan perekonomian.

"Prediksi kami (kuartal-III 2020) minus 2%. Jika dibandingkan sudah lebih ringan. Kalau kita lihat kuartal III sudah lebih baik. Yang perlu dihindari adalah trennya memburuk," kata Faisal.

5. Ekonomi Kuartal III-2020 Bisa Bangkit Kembali

Ekonomi Indonesia dinilai sudah masuk ke titik terendah akibat pandemi Covid-19 . Hal tersebut terjadi saat aktivitas masyarakat mulai dibatasi atau penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan beberapa waktu lalu.

Menurut Salah Satu Pengusaha Indonesia Sandiaga Uno, perekonomian Indonesia akan kembali bangkit pada kuartal III-2020. Hal tersebut karena adanya pelonggaran PSBB di beberapa daerah, sehingga aktivitas ekonomi mulai pulih.

“Kalau kita lihat proses rebound akan dimulai kuartal III. Saya nayatakan kita sudah ada di titik terendah ekonomi kita,” kata Sandiaga dalam diskusi virtual.

Menurut dia, suatu daerah atau negara bisa bangkit dari sebuah krisis bila iklim dunia usahanya menunjukkan tren positif. Salah satu indikator yaitu seseorang yang menjadi wirausaha semakin bertambah.

Follow Berita Okezone di Google News

(rzy)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini