Kumpulan Berita
Netizen dihebohkan dengan fitur live di aplikasi TikTok Indonesia yang mendadak hilang di tengah aksi unjuk rasa massa.
Anggota DPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio, menyampaikan permohonan maaf kepada publik terkait video joget-joget di sidang tahunan yang viral di media sosial dan memicu kemarahan publik.
Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah, turut berduka cita atas meninggalnya seorang driver ojek online (Ojol), Affan Kurniawan, akibat ditabrak dan dilindas kendaraan taktis (Rantis) Brimob. Ia mendorong agar penegakan hukum terhadap pelaku dilakukan secara transparan demi keadilan bagi keluarga korban.
Salah satu warga yang enggan disebutkan namanya menceritakan detik-detik rumah anggota DPR RI Ahmad Sahroni disambangi massa, Sabtu (30/8/2025). Warga itu menyebut, peristiwa diawali dengan aksi demo yang berjalan kondusif.
Aksi unjuk rasa di Perempatan Ciceri, Kota Serang, Provinsi Banten memanas, Sabtu (30/8/2025). Massa mulai membakar pos polisi lalu lintas.
Kericuhan kembali pecah antara massa aksi dan aparat di sekitar Mako Brimob, Kwitang, Jakarta Pusat, Sabtu (30/8/2025) malam. Situasi di lokasi menjadi tidak kondusif selepas waktu Magrib.
Presiden Prabowo Subianto memanggil Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke kediaman pribadinya di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/8/2025).
Jalan Gatot Subroto yang mengarah ke Slipi, Jakarta Barat, ditutup massa yang berunjuk rasa di depan Gerbang Utama MPR/DPR