Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Satu Lagi, Petenis yang Main di Kompetisi Buatan Djokovic Dinyatakan Positif Covid-19

Djanti Virantika, Jurnalis · Selasa 23 Juni 2020 14:09 WIB
https: img.okezone.com content 2020 06 23 620 2234909 satu-lagi-petenis-yang-main-di-kompetisi-buatan-djokovic-dinyatakan-positif-covid-19-VC5DDbwXPk.jpg Viktor Troicki dan Novak Djokovic. (Foto: Instagram Adria Tour)
A A A

ZADAR – Jumlah petenis yang dinyatakan positif terjangkit virus corona usai mengikuti kompetisi buatan Novak Djokovic kembali bertambah. Kali ini, petenis asal Serbia, Viktor Troicki, yang mengumumkan bahwa dirinya positif terjangkit virus corona.

Troicki menjadi petenis ketiga yang dinyatakan positif terjangkit virus corona usai mentas di kompetisi ekshibisi buatan Djokovic, yakni Adria Tour. Ia turut ambil bagian dalam penyelenggaraan kompetisi di Belgrade, Serbia pada 12 hingga 14 Juni. Sementara saat digelar di Zadar, Kroasia, ia absen.

Viktor Troicki

Saat berlaga di kompetisi Adria Tour yang berlangsung di Serbia sendiri, Troicki diketahui sempat berhadapan dengan Djokovic di hari pertama Adria Tour. Selain Djokovic, ia juga menjalani laga dengan sejumlah pemain top lainnya, salah satunya Alexander Zverev.

BACA JUGA: Gelar Turnamen Tenis Timbulkan Kasus Corona, Djokovic Dikritik Keras

Dengan dinyatakannya Troicki terpapar Covid-19, jumlah petenis yang terjangkit setelah ikut turnamen Adria Tour pun bertambah total menjadi tiga orang. Sebelumnya, sudah ada dua nama yang diumumkan, yakni Grigor Dimitrov dan Borna Coric.

Follow Berita Okezone di Google News

Selain ketiga petenis tersebut, ada dua pelatih yang juga dikabarkan turut terpapar virus corona. Mereka adalah Pelatih Dimitrov, yakni Chris Gro, dan pelatih kebugaran Djokovic bernama Marko Paniki.

“Memang benar, istri saya dan saya positif (terjangkit Covid-19). Dia diuji pada Jumat, sementara saya dan putri saya pada Minggu setelah kami tahu dia positif. Putri saya negatif, dan istri saya serta saya positif,” ujar Troicki, sebagaimana dikutip dari Telegraf.rs, Selasa (23/6/2020).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini