Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Kagumi Sirkuit Mugello, Duo Ferrari Keluhkan Keseimbangan Mobil

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Sabtu 12 September 2020 04:36 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 12 620 2276571 kagumi-sirkuit-mugello-duo-ferrari-keluhkan-keseimbangan-mobil-kASr59g9yv.jpg Charles Leclerc melaju di Sirkuit Mugello (Foto: Scuderia Ferrari)
A A A

MUGELLO – Duo Scuderia Ferrari, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel, kagum dengan layout Sirkuit Mugello yang menjadi tuan rumah Formula One (F1) GP Tuscan 2020. Walau begitu, keduanya masih punya beberapa catatan terkait performa mobil SF1000.

Untuk pertama kalinya, Sirkuit Mugello menggelar balapan F1 sepanjang sejarah. Sirkuit yang terletak di region Tuscany itu menjadi tempat istimewa bagi Scuderia Ferrari. Ya, The Prancing Horse merayakan balapan ke-1000 sepanjang keikutsertaan di F1.

Lintasan sepanjang 5,245 kilometer (km) itu dilengkapi dengan beberapa fitur menarik, seperti trek lurus panjang yang naik turun, serta kontur yang berbukit. Tidak heran, sirkuit yang dimiliki Ferrari itu mengundang decak kagum dari Charles Leclerc dan Sebastian Vettel.

Baca juga: Jadwal F1 GP Tuscan 2020, Akankah Ferrari Bangkit di Balapan Spesialnya?

Scuderia Ferrari menggunakan livery khusus (Foto: Scuderia Ferrari)

“Mengendarai mobil F1 di sirkuit ini rasanya sulit dipercaya. Di semua bagian yang kencang, sungguh impresif,” terang Charles Leclerc, sebagaimana dikutip dari laman resmi Scuderia Ferrari, Sabtu (12/9/2020).

“Sebuah hari yang menarik. Mugello adalah trek yang bagus dan sangat bisa dinikmati oleh para pembalap meski pun cukup brutal terhadap pemakaian ban,” timpal Sebastian Vettel.

Catatan terkait performa mobil SF1000 membuat kedua pembalap masih kurang puas. Charles Leclerc memang mampu menempati urutan ketiga pada sesi latihan bebas (FP1), Jumat 11 September 2020. Ia mencatatkan waktu tercepat 1 menit 18,186 detik.

Follow Berita Okezone di Google News

Sementara pada sesi latihan bebas kedua, posisinya melorot ke urutan 10. Catatan waktu tercepatnya pun turun menjadi 1 menit 18,400 detik. Hasil yang diraih pembalap berusia 22 tahun itu jauh lebih baik ketimbang rekan setimnya, Sebastian Vettel.

Pada FP1, pembalap berkebangsaan Jerman itu hanya menorehkan waktu tercepat 1 menit 19,267 detik dan menempati urutan ke-13. Sebastian Vettel sukses menajamkan catatan waktunya pada FP2 menjadi 1 menit 18,498 detik dan menempati posisi 12, sebelum mobilnya mengalami masalah.

“Kami harus bekerja keras mencari keseimbangan mobil karena masih sangat kurang. Semua pembalap memiliki jarak yang cukup rapat. Menurut saya, kami bisa membuat langkah positif pada sesi-sesi berikutnya,” urai Charles Leclerc.

“Saya masih belum senang dengan keseimbangan mobil. Kami masih harus bekerja keras memperbaiki hal itu. Sepertinya, masih ada potensi untuk menemukan setelan yang lebih bagus. Saya yakin kami bisa memperbaiki mobil sebelum kualifikasi,” tutup Sebastian Vettel.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini