Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Liverpool Lawan Midtjylland, Klopp Buka Peluang Turunkan Pemain Muda

Andika Pratama, Jurnalis · Rabu 09 Desember 2020 06:33 WIB
https: img.okezone.com content 2020 12 09 620 2324219 liverpool-lawan-midtjylland-klopp-buka-peluang-turunkan-pemain-muda-Ytct3s05K0.jpg Jurgen Klopp peluk Caoimhin Kelleher (Foto: Reuters)
A A A

HERNING – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, membuka peluang untuk memainkan para pemain muda saat bertamu ke markars FC Midtjylland, Stadion MCH Arena, Kamis 9 Desember 2020, dini hari WIB. Pertandingan itu merupakan partai pamungkas Grup D Liga Champions 2020-2021.

Meski bertajuk partai pamungkas, Liverpool tidak punya kewajiban untuk memenangkan pertandingan tersebut. Sebab, The Reds –julukan Liverpool– sudah memastikan diri lolos ke 16 besar sebagai juara Grup D.

Jurgen Klopp dan Curtis Jones (Foto: Reuters)

Sementara itu, Midtjylland juga tidak memiliki kewajiban untuk menang sama seperti Liverpool, tetapi dengan alasan berbeda. Jika Liverpool telah lolos ke fase gugur, Midtjylland justru sebaliknya. Klub asal Denmark itu telah memastikan diri gugur.

Midtjylland baru mengumpulkan satu poin setelah melalui lima pertandingan Grup D. Poin diraih Midtjylland saat menahan imbang Atalanta 1-1 di Stadion Atelti Azzurri d’Italia.

BACA JUGA: Chelsea Favorit Juara Liga Inggris, Lampard Merendah

Kondisi itu memberi peluang bagi Klopp untuk memainkan pemain-pemain muda dan mengistirahatkan para penggawa inti timnya. Meski begitu, Klopp belum menentukan susunan pemain untuk melawan Midtjylland hiingga sekarang.

“Skuad Liga Champions kami sangat muda. Kami memiliki empat, lima, enam pemain (muda) yang terlibat dalam skuad sepanjang musim ini bergulir,” kata Klopp, mengutip dari laman resmi Liverpool, Rabu (9/12/2020).

Follow Berita Okezone di Google News

“Ya, mereka akan melakukan perjalanan (ke kandang Midtjylland). Kemudian, kami akan membuat keputusan,” tuturnya.

“Saya masih punya beberapa jam untuk membuat keputusan. Saya akan menggunakan waktu karena analisis belum selesai dan itu semua akan berperan dalam pemikiran saya,” ucap juru taktik asal Jerman itu.

Neco Williams vs Curtis Jones (Foto: Reuters)

Klopp menekankan kemenangan atas Midtjylland sebagai target utama Liverpool, meski pemain-pemain muda yang tampil. Menurut Klopp, Liverpool sebagai tim besar harus meraih kemenangan dalam setiap pertandingan.

“Kami harus mempertimbangkan situasi umum (Liverpool juara Grup D), itu jelas. Akan tetapi, kami harus mempertimbangkan juga, bahwa ini adalah Liga Champions. Kami adalah Liverpool dan kami ingin memenangkan pertandingan. Semua hal semacam ini pada akhirnya akan mengarah ke susunan pemain,” ujar Klopp.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini