Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Pakai Obat Rumahan Ini untuk Hilangkan Bau Mulut

Diana Rafikasari, Jurnalis · Senin 01 Maret 2021 21:39 WIB
https: img.okezone.com content 2021 03 01 620 2370474 pakai-obat-rumahan-ini-untuk-hilangkan-bau-mulut-s5UMyITHpG.jpg Ilustrasi mengobati bau mulut. (Foto: Jannoon028/Freepik)
A A A

BAHAN-bahan yang ada di rumah ternyata bisa mengobati masalah bau mulut atau halitosis. Ini dinilai lebih praktis dan mudah digunakan dibandingkan obat-obatan kimiawi.

Bau mulut bisa terjadi sementara dan ada juga yang bersifat kronis. Kondisi kronis inilah yang menjadi masalah besar karena menimbulkan bau cukup menyengat.

Baca juga: Kenapa Sih Napas Kita Bau Sehabis Bangun Tidur? 

Bau mulut sendiri bisa disebabkan rongga gigi atau kebersihan mulut yang tidak terjaga. Ini menjadi penyebab paling umum dari bau mulut.

Partikel makanan tersangkut di antara celah di gigi bisa meningkatkan keberadaan bakteri dan menghasilkan aroma tidak sedap. Bawang mentah dan bawang putih juga bisa menyebabkan bau mulut.

Kemudian kebersihan mulut yang buruk, misalnya jarang menyikat gigi, bisa membuat bau mulut. Padahal setiap dokter mengatakan bahwa seseorang harus menyikat gigi dengan benar dua kali sehari pada pagi dan menjelang tidur.

Lalu apa saja obat rumahan yang bisa dipakai untuk mengobati bau mulut? Simak penjelasannya, seperti dilaporkan laman Times Now News.

Minum air. (Foto: Theoddsey)

1. Air

Konsumsi air yang cukup dalam sehari membantu menjaga air liur yang melawan bakteri tetap dalam proporsi baik. Air liur sangat membantu menjaga mulut berair.

2. Biji jintan

Biji jintan berguna menjaga mulut tetap bersih dan membantu napas segar. Altenatif lainnya adalah siapkan obat kumur dengan peppermint dan minyak pohon teh dan menggunakannya untuk menghilangkan bau mulut. Bisa juga obat kumur air asin bisa sangat membantu menghilangkan bau mulut.

Baca juga: Deretan Makanan yang Menyebabkan Bau Mulut, Apa Saja? 

3. Apel

Konsumsi apel sehari, terutama di pagi hari, tidak hanya membantu dalam proses pencernaan tetapi juga membantu dalam memerangi bau mulut dengan sifat polifenolnya yang teroksidasi.

4. Kayu manis

Dengan sifat antimikroba dan cinnamaldehyde, kayu manis membantu menjaga bau mulut.

Follow Berita Okezone di Google News

5. Teh hijau

Teh hijau kaya akan polifenol dan antioksidan yang dapat membantu mengurangi kandungan belerang di mulut dan juga menjaga mulut tetap terhidrasi.

Baca juga: Sering Pakai Masker Bikin Napas Semakin Bau? 

6. Jahe

Mengunyah jahe dapat membantu memecah zat-zat berbau busuk di mulut.

7. Jus Lemon

Minuman ini memiliki sifat antimikroba yang dapat membunuh bakteri penyebab bau. Jus lemon juga membantu menjaga mulut tetap terhidrasi.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini