Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Pentingnya Pemenuhan Nutrisi dan Pendidikan untuk Generasi Penerus Bangsa

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis · Jum'at 10 Desember 2021 14:17 WIB
https: img.okezone.com content 2021 12 10 620 2515004 pentingnya-pemenuhan-nutrisi-dan-pendidikan-untuk-generasi-penerus-bangsa-QuPg1jzqRn.jpeg Ilustrasi (Foto : Timesofindia)
A A A

Jangan kesampingkan pemenuhan nutrisi

Saat ini masih banyak anak Indonesia yang menghadapi tantangan dalam pemenuhan akses nutrisi dan pendidikan yang optimal.

Direktur Jenderal Pendidikan Anak Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek), Jumeri, mengatakan bahwa kemajuan SDM Indonesia untuk mencapai visi Generasi Emas Indonesia 2045 merupakan salah satu prioritas penting pemerintah.

"Tujuannya agar dapat mewujudkan generasi masa depan yang berkualitas unggul, maju, mandiri, cerdas, dan sehat. Kami yakin anak-anak Indonesia saat ini dapat menjadi mesin pembangunan yang luar biasa saat mereka mencapai usia produktif," kata Jumeri, dalam virtual media briefing 'Kolaborasi Gerakan Sosial Ayo Tunjuk Tangan', Kamis (9/12/2021).

Anak Makan

Jumeri menambahkan generasi muda Indonesia tersebut juga dapat meraup manfaat maksimal dari bonus demografi untuk mendukung kemajuan masa depan bangsa. Namun, untuk dapat mencapai hal tersebut Indonesia harus berinvestasi sekarang juga untuk generasi muda.

Menurutnya investasi untuk generasi muda tersebut dapat dilakukan di bidang pendidikan dan kesehatan. Dua bidang tersebut bisa menjadi fondasi untuk dapat mendukung pengembangan potensi mereka secara maksimal.

"Oleh karena itu, kami menyambut baik dan mengapresiasi setiap inisiatif dan praktik baik dari pihak swasta yang ingin ikut berkontribusi bersama dengan pemerintah untuk mendukung pendidikan anak-anak Indonesia guna mewujudkan Merdeka Belajar demi kemajuan generasi mendatang," tuntasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

(hel)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini