Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Lakukan Hal Ini saat Anak Rasakan Keluhan Usai Vaksinasi Covid-19

Tim Okezone, Jurnalis · Senin 21 Februari 2022 18:46 WIB
https: img.okezone.com content 2022 02 21 620 2550818 lakukan-hal-ini-saat-anak-rasakan-keluhan-usai-vaksinasi-covid-19-XhzgRBKo7M.jpeg Jangan panik bila anak alami keluhan pasca vaksinasi (Foto: Medicaldaily)
A A A

VAKSINASI Covid-19 bisa menimbulkan reaksi beragam bagi sebagian penerimanya, termasuk anak-anak. Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) merupakan reaksi wajar sebagai bentuk respons tubuh terhadap vaksin yang disuntikkan.

Jadi, orangtua jangan langsung panik ketika anak mengalami KIPI. Kemenkes lewat akun Instagram resminya menuliskan efek samping vaksinasi Covid-19 pada anak terbagi dua, lokal dan sistematik.

KIPI

Efek samping Lokal berupa:

- Nyeri Lokal

- Bengkak

- Kemerahan

- Gatal

- Demam

BACA JUGA : KIPI Vaksin Covid-19 pada Anak Lebih Rendah dibanding Orang Dewasa

Sedangkan sistematik berupa:

- Batuk

- Sakit kepala

- Penurunan selera makan

- Diare

- Muntah

- Erupsi pada kulit dan selaput lendir

- Nyeri otot

- Lemas

- Hipersensitivitas

BACA JUGA : Usia 31-45 Tahun Jadi Kelompok Terbanyak yang Alami KIPI, Ini yang Wajib Dilakukan

Hal yang perlu diketahui saat KIPI, antara lain:

1. Tidak semua orang yang divaksinasi Covid-19 mengalami reaksi atau KIPI

2. KIPI yang muncul setelah vaksinasi jauh lebih ringan dibandingkan terkena Covid-19 atau komplikasi yang disebabkan oleh virus Covid-19

3. Vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan adalah cara yang paling tepat untuk keluar dari pandemi

4. Reaksi yang muncul pasca pemberian vaksin Covid-19 merupakan hal wajar sebagai bentuk respon tubuh terhadap vaksin yang disuntikkan.

5. Apabila terjadi efek samping serius, pasien akan menerima perawatan medis dan seluruh biaya ditanggung pemerintah.

Follow Berita Okezone di Google News

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini