Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Hari Lahir Pancasila, Wapres Kenakan Pakaian Adat Melayu Saat Upacara secara Virtual

Riezky Maulana, Jurnalis · Rabu 01 Juni 2022 11:49 WIB
https: img.okezone.com content 2022 06 01 620 2603659 hari-lahir-pancasila-wapres-kenakan-pakaian-adat-melayu-saat-upacara-secara-virtual-bWEypj3xsi.jpg Wapres Ma'ruf Amin. (Foto: Setwapres)
A A A

JAKARTA - Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila pada hari ini, 1 Juni. Pada hari yang juga ditetapkan sebagai hari libur nasional ini, instansi pemerintah pusat dan daerah dan kantor perwakilan Indonesia di luar negeri diimbau untuk mengikuti upacara.

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin pun turut mengikuti upacara secara virtual dari Kediaman Resmi Wapres, Jl. Diponegoro Jakarta Pusat, Rabu (1/6/2022) pagi.

Mengenakan setelan pakaian Adat Melayu berwarna hitam, dilengkapi kain songket emas yang membalut pinggang hingga lutut, Wapres tampak khidmat mengikuti upacara. Turut mendampingi, sang istri, Wury Ma'ruf Amin.

Dirinya terlihat mengenakan kebaya putih dipadu kain songket emas di pundak.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Presiden Joko Widodo dan Komandan Upacara, Komandan Brigade Infanteri 21 Komodo Kodam IX/Udayana Kolonel Int Tunjung Setyabudi. Sementara Ketua MPR Bambang Soesatyo bertindak sebagai Pembaca Teks Pancasila.

Wakil Ketua DPR Lodewijk F. Paulus sebagai Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945, dan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy sebagai pembaca doa.

Follow Berita Okezone di Google News

Pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila ini, presiden mengajak segenap bangsa Indonesia di manapun berada untuk membumikan dan mengaktualisasikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Sebab, Pancasila bukan hanya sekadar pemersatu bangsa.

"Pancasila juga telah menjadi bintang penuntun ketika bangsa Indonesia menghadapi tantangan dan ujian-ujian, dan ini sudah dibuktikan berkali-kali dalam perjalanan sejarah bangsa, bahwa bangsa dan negara kita bisa tetap berdiri kokoh menjadi negara yang kuat karena kita semua sepakat untuk berlandaskan pada Pancasila," ucap Jokowi.

Sebagai informasi, Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022 dilaksanakan secara hybrid, baik (daring dan luring). Upacara berpusat di Lapangan Pancasila Ende, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini