Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Thomas Nawilis Bagikan Tips Bikin Konten Skating Kece

Tangguh Yudha, Jurnalis · Minggu 05 Juni 2022 22:52 WIB
https: img.okezone.com content 2022 06 05 620 2606091 thomas-nawilis-bagikan-tips-bikin-konten-skating-kece-sWPvJdrB6L.jpg Thomas Nawilis. (Foto: MPI)
A A A

JAKARTA - Aktor sekaligus sutradara Thomas Nawilis bagikan tips membuat konten inline skate yang menarik. Hal ini sangat mendukung pengambilan video berbagai kegiatan ekstrem.

Dalam sebuah kesempatan, Thomas mengatakan bahwa menghasilkan konten yang baik perlu angle yang baik. Menurut pemain film 'Di Sini Ada Setan' itu menghasilkan angle yang baik dapat dilakukan dengan menggunakan kamera 360 derajat.

 Thomas Nawilis Bagikan Tips Bikin Konten Skating Kece

"Pakai kamera 360, karena lu juga harus pintar-pintar ambil angle. Kalau terlalu jauh anglenya lu cropping bakal susah, kalau terlalu deket bakal distorsi, jadi lu harus pinter pinter ambil angle," ujar Thomas di kawasan Jakarta Timur baru-baru ini.

 BACA JUGA:Begini Cara Ketahui Kendala saat Ambil Gambar dengan Kamera Smartphone

Dengan bobot ringan, ruang eksplor yang luas, hingga ketahanan yang kuat serta sangat mudah untuk dioperasikan. Itulah sebabnya, kamera ini sangat layak digunakan membuat konten skating.

Follow Berita Okezone di Google News

"So far kuat banget. Gua pakai Insta360 itu sudah 2 tahun lebih, dari yang keluaran pertama. Kaya pas banget sama kebutuhan gua yang hobi skating. Terus kamera ini juga user friendly banget," papar Thomas.

Kelebihan lainnya dari kamera 360 derajat ini adalah hasil pengambilan video yang bagus, audio jernih, dan mengedit video tidak sulit.

Menariknya,  PT Denka Pratama Indonesia sebagai penyelenggara mengklaim bahwa kamera ini bisa digunakan untuk mengambil video di dalam air sehingga sangat cocok untuk menangkap kegiatan ekstrem.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini