Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Lonjakan Kasus Covid-19 di Jatim Lebih Tinggi Dibanding Jakarta, Ini Data Perbandingannya

Abu Sahma Pane, Jurnalis · Minggu 31 Mei 2020 16:41 WIB
https: img.okezone.com content 2020 05 31 620 2222463 lonjakan-kasus-covid-19-di-jatim-lebih-tinggi-dibanding-jakarta-ini-data-perbandingannya-7PfpPIEnNe.jpg Ilustrasi. Foto: Shutterstock
A A A

JAKARTA - Jumlah kenaikan kasus virus corona (Covid-19) di Jawa Timur (Jatim) lebih tinggi dibanding di DKI Jakarta pada Minggu (31/5/2020). Berdasarkan data terakhir, jumlah kasus di Ibu Kota mencapai 7.348 kasus dengan kenaikan 118 kasus.

Bandingkan dengan lonjakan kasus positif di Jawa Timur yang mencapai 244 kasus berdasarkan laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. Kemarin jumlah pasien di Kota Pahlawan tersebut hanya 4.613, namun kini mencapai 4.857 orang.

Sementara jumlah kasus spesimen negarif di Jatim mencapai 609 atau naik 20 dibanding kemarin hanya 589 pasien. Sedangkan spesimen negatif di Jakarta juga naik dari 2.005 menjadi 2.082 atau bertambah 77 orang.

Mengenai jumlah pasien yang meninggal dunia, di Jakarta per hari ini yaitu 517 atau bertambah 1 dibanding kemarin.

Baca Juga: Kasus Corona Hari Ini Tembus 26.473, Berikut Sebaran 34 Provinsi 

Sedangkan jumlah pasien meninggal di Jatim hari ini yaitu naik dari 609 menjadi 396 atau bertambah 24 kasus.

Sebelumnya Badan Nasional Penanggulangan Bencana BNPB telah mengirim sejumlah mobil PCR guna membantu penanganan kasus corona di Jatim.

Penanganan pasien di Surabaya menjadi prioritas, diikuti nantinya mobil PCR tersebut digeser ke daerah lain seperti ke Tulungagung, Lamongan, dan lain-lain.

Follow Berita Okezone di Google News

(abp)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini