Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Arsenal vs Norwich 4-0, Arteta Girang Tren Positif The Gunners Berlanjut

Djanti Virantika, Jurnalis · Kamis 02 Juli 2020 10:31 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 02 620 2239904 arsenal-vs-norwich-4-0-arteta-girang-tren-positif-the-gunners-berlanjut-UHkNZpWsGC.jpg Mikel Arteta dan para pemain Arsenal. (Foto: Laman resmi Arsenal)
A A A

LONDON – Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, merasa begitu bahagia lantaran tren positifnya berlanjut saat menjamu Norwich City di pekan ke-32 Liga Inggris 2019-2020. Laga tersebut diketahui berakhir dengan kemenangan besar Arsenal dengan skor 4-0.

Kemenangan besar atas Norwich pada laga yang berlangsung di Emirates Stadium pada Kamis (2/7/2020) dini hari WIB memang membuat Arsenal telah mencatatkan tiga kemenangan beruntun saat ini. Dua kemenangan sebelumnya diraih atas Sheffield United di ajang Piala FA dan Southampton di pekan ke-31 Liga Inggris 2019-2020.

Laga Arsenal vs Norwich City

Melihat hal tersebut, Arteta tentunya merasa senang. Ia pun menilai bahwa penampilan keseluruhan para pemain Arsenal saat menjamu Norwich begitu hebat. Tim dinilai menunjukkan semangat besar yang akhirnya memengaruhi performa saat bermain.

BACA JUGA: Arsenal Libas Norwich 4-0, Arteta Bicara soal Kinerja The Gunners

“Secara keseluruhan, performa hebat di sini dan hebat untuk menang tiga kali berturut-turut. Semangat tim dan semuanya hebat. Tapi sayangnya, kami tidak memiliki penggemar di sini untuk menikmatinya bersama mereka,” ujar Arteta, sebagaimana dikutip dari laman resmi Arsenal, Kamis (2/7/2020).

Kemenangan besar atas Norwich sendiri bisa diraih Arsenal berkat gol-gol cantik yang dicetak beberapa pemain. Dua dari empat gol itu pun tercipta lewat aksi Pierre-Emerick Aubameyang pada menit 33 dan 67.

Follow Berita Okezone di Google News

Kemudian, dua gol lainnya dicetak oleh Granit Xhaka (37’) dan Cedric Soares (81’). Berkat kemenangan tersebut, The Gunners –julukan Arsenal– pun kini menempati posisi ketujuh di klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020.

Mereka total telah mengoleksi 46 angka dari 32 penampilan di Liga Inggris musim ini. Arsenal berpeluang menambah koleksi poinnya saat bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-33 Liga Inggris 2019-2020 yang berlangsung Sabtu 4 Juli 2020.  

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini