Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Seorang Ulama Kharismatik Aceh Positif Covid-19

Windy Phagta, Jurnalis · Rabu 22 Juli 2020 15:28 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 22 620 2250397 seorang-ulama-kharismatik-aceh-positif-covid-19-H11uuDCMD2.jpg ilustrasi (stutterstock)
A A A

BANDA ACEH - Seorang ulama kharismatik asal Kabupaten Bireun, Aceh dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Pasien berinisial Teungku HB atau Abu M berusia 71 tahun saat ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh.

Ulama yang juga merupakan pemimpin salah satu pondok pesantren terbesar di Aceh yang terletak di Kecamatan Samalanga ini diketahui positif virus corona setelah dilakukan uji swab.

"Alhamdulillah kondisi beliau saat ini stabil, doakan yang terbaik," ujar Direktur RSUDZA dr Azharuddin saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (22/7/2020)

Baca juga: 9 Kebakaran Hebat Tak Menghanguskan Foto Guru Sekumpul

Sebelumnya ulama tersebut sempat dirawat di salah satu rumah sakit di Bireuen dengan keluhan lemas dan sakit lambung. Pada Selasa 21 Juli malam tadi, ia kemudian dirujuk ke RSUDZA Banda Aceh.

Setiba di RSUDZA, ujar Azharuddin, paramedis melihat ada gambaran rontgen pneumonia yang mengarah ke Covid-19. Karena itu, pasien tersebut langsung dirapid test yang hasilnya reaktif.

Kemudian dilanjutkan dengan tes cepat molekuler (TCM). Pemeriksaan ini hasilnya dapat diketahui sekitar kurang dari 2 jam. Sementara keakuratannya hampir sama dengan uji swab Polymerase Chain Reaction (PCR).

"Selanjutnya diperiksa TCM, hasilnya positif (Covid-19)," ujar Azharuddin.

 

Setelah dinyatakan positif corona, Teungku HB langsung dirawat secara intensif di ruang Respiratory Intensive Care Unit (RICU) RSUDZA.

Baca juga:  Besok 1 Dzulhijjah, Setop Potong Kuku dan Rambut Sampai Kurbannya Disembelih!

Dengan terkonfirmasi ulama tersebut positif corona, maka jumlah pasien Covid-19 di Aceh hingga, Rabu siang, sudah mencapai 150 orang. Dari angka itu, 75 orang di antaranya dinyatakan sembuh, 9 orang meninggal, dan sisanya masih menjalani perawatan medis.

Follow Berita Okezone di Google News

(sal)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini