Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Selain Podium Ke-200, Rossi Berpeluang Raih Catatan Lain di Sirkuit Brno

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis · Rabu 05 Agustus 2020 14:11 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 05 620 2257315 selain-podium-ke-200-rossi-berpeluang-raih-catatan-lain-di-sirkuit-brno-xzxxdXNnhP.jpg Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (Foto:MotoGP)
A A A

BRNO – Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menjadi salah satu pembalap yang tampil cukup baik di awal MotoGP 2020 ini. Meski memasuki usia senja, pembalap berjuluk The Doctor itu menunjukkan kalau dirinya masih bisa bersiang dengan pembalap muda lain di lintasan.

Hal itu ia tunjukkan kala mengaspal di Sirkuit Jerez pada ajang MotoGP Andalusia 2020, akhir Juli kemarin. Rossi berhasil memperbaiki posisinya yang start dari urutan keempat untuk naik ke peringkat ketiga di akhir balapan.

Pencapaian di MotoGP Andalusia 2020 itu membuatnya menorehkan sejumlah catatan penting, salah satunya yakni podium ke-199 selama berkarier di ajang balap motor. Melihat catatan tersebut, Rossi pun melangkah ke balapan selanjutnya dengan target podium ke-200.

Hal tersebut bisa terjadi pada seri ketiga yang berlangsung di Sirkuit Autodromo Brno, pada Minggu 9 Agustus 2020. Melihat performa motor Yamaha pada balapan sebelumnya, rekan satu tim Maverick Vinales itu seharusnya berpeluang besar untuk meraih podium ke-200 sepanjang kariernya.

Tidak hanya itu, Jika Rossi sukses meraih podium lagi di Brno akhir pekan ini, ia akan menjadi pembalap tertua yakni 41 tahun 176 hari yang berhasil meraih dua podium beruntun di kelas tertinggi.

Baca juga: MotoGP Republik Ceko 2020, Tantangan Rossi Perpanjang Rekor Kemenangan

Saat ini, rekor tersebut dipegang Jack Ahearn, yang berhasil meraih podium berturut-turut dalam usia 41 tahun 282 hari. Pencapaian tersebut ditorehkan Ahearn saat membela tim Norton di kelas 500cc pada 1966 silam.

Kans Rossi untuk memecahkan rekor milik Ahear terbilang cukup besar. Dengan catatan, tim Yamaha juga harus membantunya mengatasi masalah mesin yang sempat mengganggu Rossi pada balapan perdana musim ini.

Follow Berita Okezone di Google News

(fmh)

1
1
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini