Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Fatwa Ulama Berperan Penting dalam Penetapan Hukum terkait Pandemi Corona

Rabu 05 Agustus 2020 14:48 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 05 620 2257354 fatwa-ulama-berperan-penting-dalam-penetapan-hukum-terkait-pandemi-corona-2PK3QfPntG.jpg Wapres KH Ma'ruf Amin (Okezone.com/Fahreza)
A A A

Mengakhiri sambutannya, Wapres mengajak segenap elemen masyarakat, khususnya kalangan akademisi untuk ikut serta melakukan upaya penyadaran secara terus-menerus kepada semua pihak agar secara disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan yang dilakukan.

“Semoga dengan begitu mata rantai penularan Covid-19 bisa diputus dan pandemi ini segera berakhir,” pungkas Wapres.

Sebelumnya, Rektor Universitas Al-Azhar Indonesia Asep Saefuddin mengatakan bahwa peranan MUI sangat dominan bagi bangsa Indonesia.

“Karena di dalam kehidupan kita, tidak hanya dalam kehidupan ubudiyah (ibadah), tapi juga di dalam ber-muamalah (interaksi sosial), ada hal-hal yang saling berkaitan, misalnya bagaimana pengurusan jika ada yang wafat karena Covid-19, bagaimana kita ibadah di masjid, bagaimana jika ada orang yang meninggal. Ini memerlukan fatwa dari MUI,” jelas Asep.

Follow Berita Okezone di Google News

(sal)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini