Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Pariwisata Bangkit, Siap-Siap Ada Diskon Paket Wisata 50%

Dimas Andhika Fikri, Jurnalis · Sabtu 26 September 2020 11:23 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 26 620 2284117 pariwisata-bangkit-siap-siap-ada-diskon-paket-wisata-50-G0qCweWOJr.jpg Ilustrasi. (Foto: Okezone/Dimas)
A A A

Sebelumnya, saat sambutan pembukaan Rakorpim PC-PEN Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan sektor pariwisata menjadi sektor yang sangat terpukul dengan penurunan pendapatan hingga 90 persen dibandingkan dengan tahun lalu.

"Sektor pariwisata yang biasanya menghasilkan devisa 15 miliar dolar AS setahun, kali ini turun sampai 90 persen," kata Airlangga.

Dia menjelaskan, pariwisata di Kepulauan Riau merupakan salah satu yang paling dalam terpukul selain Bali. Pada kuartal kedua tahun ini, pertumbuhannya minus 6 persen, sedangkan di Bali minus 10 persen. Sebagian besar hotel selama 9 bulan pertama tahun ini hampir tidak melayani tamu karena pembatasan pergerakan di tengah pandemi.

Baca Juga: Peringati Hari Pariwisata Sedunia, Lido Lake Resort Jamin Keamanan dan Kenyamanan Berstandar Safe Travels

menteri

Selaku Ketua Komite PC-PEN, Airlangga mencatat bahwa program PEN baru dimulai di awal Juni 2020. Artinya, tingkat penyerapan 40 persen dicapai hanya dalam kurun 3 bulan 3 pekan.

“Dengan tingkat penyerapan yang makin cepat ke depan, kami perkirakan bahwa anggaran PEN sebesar Rp695 triliun akan dapat terserap hingga 100 persen,” katanya.

Rakorpim PC-PEN tersebut juga dihadiri beberapa menteri kabinet Indonesia Maju dan kepala lembaga seperti, Menkopolhukam Mahfud MD, Menko Marves Luhut B Pandjaitan, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, dan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Kepala LKPP Roni Dwi Susanto, dan Kepala BNPB Doni Monardo.

Follow Berita Okezone di Google News

(dwk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini