Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Gabung Barcelona, Sergino Dest Ternyata Pernah Bikin Koeman Kecewa

Hendry Kurniawan, Jurnalis · Kamis 01 Oktober 2020 21:09 WIB
https: img.okezone.com content 2020 10 01 620 2287042 gabung-barcelona-sergino-dest-ternyata-pernah-bikin-koeman-kecewa-V2mLUUq3MG.JPG Sergino Dest (Foto: Laman Resmi Barcelona)
A A A

BARCELONA – Barcelona telah resmi merekrut Sergino Dest dari Ajax Amsterdam dengan mahar sebesar 21 juta euro atau sekira Rp366,2 miliar. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama Blaugrana dan memiliki klausul tebus sebesar 400 juta euro (Rp6,9 triliun).

Dest diketahui akan menggantikan Nelson Semedo yang pindah ke Wolverhampton Wanderers. Bersama Blaugrana, Dest akan menggunakan nomor punggung 2. Ia akan bersaing dengan Sergi Roberto untuk memperebutkan posisi starter.

Sekadar diketahui, Dest merupakan pemain keturunan Belanda dan Amerika Serikat. Akan tetapi, enam hari sebelum ulang tahunnya yang ke-19, Dest memutuskan untuk memilih kewarganegaraan Amerika, mengikuti sang ayah.

Baca juga: Gabung AC Milan, Hauge: Ini Klub yang Dibuat untuk Menang!

Sergino Dest

Hal ini ternyata sempat membuat pelatih Timnas Belanda kala itu, Ronald Koeman, merasa kecewa. Sebab, Koeman memiliki ekspektasi yang besar terhadap Dest dan berharap pemain jebolan akademi Ajax tersebut membela De Oranje.

Menariknya, kini Koeman dan Dest justru akan bekerja sama di Barca. Pada Agustus lalu Koeman mundur dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Belanda untuk bisa menukangi Barca, menggantikan Quique Setien.

“Dia mengatakan kepada saya tentang kekecewaannya, tetapi dia memahami keputusan saya. Pada akhirnya, itu adalah keputusan saya selama sisa hidup saya dan saya harus menerimanya, baik atau buruk," ujar Dest, seperti dikutip dari laman resmi Barca, Kamis (1/20/2020).

Follow Berita Okezone di Google News

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini