Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Liverpool Gagal Kalahkan Brighton, Klopp Salahkan Matahari

Fitradian Dimas Kurniawan, Jurnalis · Minggu 29 November 2020 21:26 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 29 620 2318432 liverpool-gagal-kalahkan-brighton-klopp-salahkan-matahari-qL5VXc1EbJ.JPG Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. (Foto: Reuters)
A A A

FALMER - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menyalahkan waktu pertandingan diselenggarakannya laga antara timnya menghadapi Brighton & Hove Albion di laga lanjutan Liga Inggris 2020-2021, Sabtu 28 November 2020 malam WIB. Klopp merasa heran mengapa pertandingan tetap saja diadakan di siang hari ketika kondisi cuaca masih panas.

Menurut Klopp, seharusnya pertandingan tak perlu lagi diadakan pada siang hari atau pada pukul 12.30 waktu setempat. Klopp protes masalah waktu tersebut karena melihat Liverpool selalu sial ketika bermain di siang hari. Seperti yang terjadi di laga melawan Brighton yang berakhir imbang 1-1 tersebut.

The Reds -julukan Liverpool-  awalnya sempat memimpin laga  lewat gol Diogo Jota di menit ke-60. Tapi kemenangan yang ada di depan mata sirna ketika pertandingan memasuki masa injury time.

Baca Juga: Jurgen Klopp Tak Marah Dua Gol Liverpool Dianulir saat Hadapi Brighton

Suasana laga Brighton vs Liverpool

Brighton dapat hadiah penalti setelah Andrew Robertson menendang bola ke arah Danny Welbeck. Kesempatan tersebut mampu dimaksimalkan Pascal Gross untuk menyamakan kedudukan.

Bagi Liverpool, ini kedua kalinya mereka gagal menang saat laga digelar pukul 12.30 waktu setempat atau 19.30 WIB. Sebelum Brighton, Liverpool juga imbang ketika menghadapi Everton pada 17 Oktober 2020 kemarin.

“Saya tidak tahu betapa sering mengatakan hal ini. Tapi pihak TV memilih kick off jam 12.30. Mulai sekarang hingga tahun baru, terdapat satu pertandingan lagi di jam ini,” kata Jurgen Klopp, dikutip dari The Sun, Minggu (29/11/2020).

Follow Berita Okezone di Google News

Klopp merasa timnya sering mengalami nasib sial ketika bermain di siang hari. Dalam beberapa kesempatan, ada gol pemainnya yang dianulir oleh wasit.

Suasana laga Brighton vs Liverpool

Meski demikian, Liverpool tetap menempati puncak klasemen Liga Inggris 2020-2021. Mereka memiliki 21 poin, unggul satu angka dari Tottenham Hotspur yang baru bermain malam nanti menghadapi Chelsea.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini