Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Valentino Rossi Ingatkan Yamaha soal Status Crutchlow sebagai Test Rider

Bagas Abdiel, Jurnalis · Senin 28 Desember 2020 20:25 WIB
https: img.okezone.com content 2020 12 28 620 2335238 valentino-rossi-ingatkan-yamaha-soal-status-crutchlow-sebagai-test-rider-YppnRCrlix.jpg Cal Crutchlow (Foto: Laman resmi MotoGP)
A A A

TAVULLIA – Pembalap MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, mengingatkan Yamaha untuk serius dalam mengelola tim penguji di Eropa. Ia tidak ingin kegagalan nasib Jorge Lorenzo pada musim 2020 kembali terulang pada musim 2021.

Seperti diketahui, pada MotoGP 2021, Yamaha telah merekrut test rider anyar yakni Cal Crutchlow. Valentino Rossi pun turut mendukung keputusan Yamaha tersebut dengan harapan pembalap berpaspor Inggris itu bisa bekerja maksimal.

Valentino Rossi

Awalnya, VR46 pun menyarankan kepada Yamaha untuk membawa Andrea Dovizioso yang memutuskan cuti panjang di MotoGP. Namun begitu, ia juga tak mempersoalkan pilihan Yamaha yang menunjuk Crutchlow sebagai pembalap penguji.

Akan tetapi, Valentino Rossi memiliki pesan agar keputusan Yamaha memilih Crutchlow sebagai test rider bisa dijalankan secara serius. Ia tak ingin nasib Crutchlow menjadi serupa dengan Lorenzo yang menganggur selama masa jabatannya.

Baca juga Punya Kans Gantikan Pembalap Yamaha di MotoGP 2021, Ini Kata Crutchlow

“Hal pertama adalah Yamaha membutuhkan tim penguji yang serius di Eropa tahun depan,” ungkap Valentino Rossi, mengutip dari Paddock-GP, Senin (28/12/2020).

“Sebenarnya saya ingin melihat Dovizioso sebagai test rider, yang sangat cepat, tetapi juga sensitif dan memiliki banyak pengalaman,” lanjutnya.

Follow Berita Okezone di Google News

“Tetapi, Crutchlow juga seseorang yang telah balapan tahun ini. Jika ia termotivasi dan ia mau, ia bisa mendorong motornya sampai batas,” sambungnya.

Sebelumnya, Valentino Rossi sendiri memang telah memberikan kritikan keras kepada Yamaha terkait nasib tim penguji di Eropa. Apalagi, kala itu, Yamaha telah menyia-nyiakan keberadaan Lorenzo yang sangat mumpuni menjadi pembalap penguji.

Cal Crutchlow

“Kami memberikan banyak tekanan untuk mendapatkan tim ini (di Eropa), dan kemudian Lorenzo direkrut,” lanjutnya.

“Tetapi, masalahnya Lorenzo hanya menjalaninya satu hari di Malaysia. Kemudian Covid-19 datang dan semuanya berhenti. Setelah delapan bulan, ia hanya berada di Portimao. Jadi Lorenzo tidak benar-benar bekerja,” pungkasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini