Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Dibekuk Timnas Belanda, Kiper Ukraina Tetap Bangga dengan Performa Tim

Rachmat Fahzry, Jurnalis · Senin 14 Juni 2021 09:07 WIB
https: img.okezone.com content 2021 06 14 620 2424667 dibekuk-timnas-belanda-kiper-ukraina-tetap-bangga-dengan-performa-tim-2otVkxHzmi.JPG Geoginy Bushcan. (Foto/UEFA)
A A A

AMSTERDAM – Ukraina meraih hasil negatif saat melakoni laga pertama Grup C Piala Eropa 2020 dengan mengalami kekalahan 3-2 dari Timnas Belanda di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Senin (14/6/2021) dini hari WIB. Meski tak memperoleh kemenangan, Georgiy Bushchan bangga dengan tim asuhan Andriy Shevchenko.

Timnas Ukraina pada babak pertama beberapa kali menyulitkan lini pertahanan Timnas Belanda besutan Frank de Boer. Namun, mereka tak mampu memaksimalkan peluang menjadi gol.

Foto/Reuters

Gawang Ukraina akhirnya kebobolan lewat Georginio Wijnaldum yang berhasil memecahkan kebuntuan pada menit ke-52. Geladang PSG itu mencetak gol usai memanfaatkan antisipasi tidak sempurna dari kiper Ukraina, Georgiy Bushchan yang maju untuk mencegat umpan silang Denzel Dumfries dari kiri lapangan.

Baca juga: Hasil Piala Eropa 2020 Semalam: Inggris, Austria, dan Belanda Kompak Menang

Tidak menunggu lama, pada menit ke-59 Wout Weghorst menggandakan kedudukan bagi Belanda. Gol didahului kemelut yang tercipta karena Dumfries di dalam kotak penalti Ukraina.

Baca juga: Meski Sakit, Christian Eriksen Lebih Peduli pada Timnas Denmark dan Keluarganya

Ukraina mencoba bangkit melalui gol Andriy Yarmolenko pada menit menit ke-75. Mereka bahkan bisa menyamakan kedudukan melalui Roman Yarmechyj di menit ke-79.

Pertandingan semakin sengit, tetapi akhirnya Belanda yang keluar sebagai pemenang. Dumfries berhasil membuat Timnas Belanda kembali unggul pada menit ke-85 setelah menanduk umpan silang Nathan Ake. Skor 3-2 bertahan hingga laga usai.

Follow Berita Okezone di Google News

Selepas laga Georgiy Bushchan mengatakan bahwa rekan-rekannya bermain sanat baik. Meski begitu dia mengakui bahwa Belanda berhasil mendominasi pertandingan.

Foto/Reuters

"Kami bermain bagus. Kami memberi Belanda tantangan yang bagus dan kami menatap masa depan dengan harapan besar. Kami harus lebih fokus pada akhirnya, jadi kami perlu mempelajari pelajaran ini dan tetap berkonsentrasi di pertandingan berikutnya," tuturnya mengutip laman UEFA.

“Belanda menguasai bola lebih baik tetapi kami banyak bergerak dan mencoba menemukan peluang kami. Secara umum, saya senang dengan kinerja tim kami. Saya percaya pada tim kami dan saya percaya pada masa depan kami di Piala Eropa ini," pungkasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini