Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Chelsea Hantam Tottenham Hotspurs 3-0, Nuno Espirito: Banyak yang Tidak Beres

Cikal Bintang, Jurnalis · Senin 20 September 2021 11:08 WIB
https: img.okezone.com content 2021 09 20 620 2473936 chelsea-hantam-tottenham-hotspurs-3-0-nuno-espirito-banyak-yang-tidak-beres-3WdYxKRiib.jpg Nuno Espirito Santo menyebut Tottenham Hotspur tak konsisten saat melawan Chelsea. (Foto/Reuters)
A A A

LONDON Chelsea menghantam Tottenham Hotspurs dengan skor telak 3-0 pada pekan kelima Liga Inggris 2021-2022, Minggu (19/9/2021) malam WIB. Pelatih Spur, Nuno Espirito Santo mengatakan banyak hal yang tidak beres pada timnya.

Nuno mengungkapkan timnya gagal tampil maksimal saat menjamu The Blues -julukan Chelsea. Pelatih berusia 47 tahun itu menganalisis bagaimana jalannya pertandingan, menurutnya The Lyliwhites -julukan Tottenham Hotspurs- bisa memegang kendali pada babak pertama.

Foto/Reuters

Namun, di babak kedua, Tottenham mulai kehabisan bensin dan akhirnya harus mengakui kekalahan. Nuno juga mengatakan pemainnya sangat kelelahan dan ia mencoba mencari solusi, akan tetapi anak asuh Thomas Tuchel terlalu tangguh untuk dikalahkan.

Baca juga: Chelsea Permalukan Tottenham Hotspur, Thomas Tuchel Sanjung NGolo Kante

"Banyak hal yang tidak beres. Mari kita mulai dengan babak pertama, saya pikir itu adalah permainan yang bagus, kompetitif. Kami berada di depan, mulai menekan tinggi, menciptakan masalah dan memiliki peluang,” kata Nuno dilansir dari Goal Internasional, Senin (20/9/2021).

Baca juga: Tottenham Dihajar Chelsea 0-3, Nuno Espirito Santo Beberkan Penyebabnya

“Di babak kedua, bola mati dan gol mengubah permainan. Kemudian menjadi jauh lebih sulit, permainan berubah total dan Chelsea mengambil kendali dan menjadi tim yang lebih baik di babak kedua,” sambungnya.

Follow Berita Okezone di Google News

“Ini sulit, tapi saya bangga dengan babak pertama dan semua pertandingan karena kami memiliki masalah dalam tim dan para pemain mencapai batas mereka,” lanjut pelatih asal Portugal tersebut.

Foto/Reuters

“Kami tahu melalui permainan bahwa kami akan memiliki masalah (dengan kelelahan), tetapi para pemain pergi dan mencoba mencari solusi serta mencoba memberi energi dengan pemain pengganti. Tapi itu adalah lawan yang tangguh di depan kami,” tambahnya.

Sementara itu, hasil ini membuat The Lyliwhites berada di urutan ketujuh klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022. Selanjutnya, Harry Kane dan kolega akan berhadapan dengan rivalnya, Arsenal pada Minggu (26/9/2021) mendatang.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini