Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Marketing Digital Buat Pelaku UMKM Lebih Bersaing di Pasar Global

Antara, Jurnalis · Kamis 14 Oktober 2021 10:49 WIB
https: img.okezone.com content 2021 10 14 620 2486080 marketing-digital-buat-pelaku-umkm-lebih-bersaing-di-pasar-global-gB2jAEm9rT.jpg Pelaku UMKM tingkatkan kemampuan agar bersaing di pasar global (Foto: Okezone)
A A A

Dalam pelatihan tersebut, Sumhaji, salah satu eksportir yang juga lulusan CPNE tahun 2015 membagikan pengalaman dan tips bagaimana memanfaatkan media sosial sebagai saluran pemasaran bisnis ekspornya ke pasar global.

Selain itu, ia juga mengajarkan memanfaatkan lokapasar global (global marketplace), serta menyusun strategi pemasaran digital sehingga produk yang dipasarkan dapat menarik minat calon pembeli dari luar negeri.

Menurut Sumhaji, saat ini strategi pemasaran digital memiliki peran penting bagi para pelaku UMKM dalam menghadapi tantangan bisnis yang ditimbulkan akibat pandemi COVID-19.

"Pemasaran digital dapat menjadi alternatif bagi para pelaku UMKM untuk menggaet calon pembeli luar negeri secara online yang saat ini sulit dilakukan oleh para pelaku UMKM di tengah kebijakan pembatasan mobilisasi untuk memutus rantai penyebaran COVID-19," ujar Sumhaji.

Selain digital marketing, peserta juga diberikan pemahaman tentang metode pembayaran internasional serta informasi mengenai akses pembiayaan ekspor di LPEI.

Follow Berita Okezone di Google News

(kmj)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini