Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Ilmuwan Ungkap Fakta Baru Asal Usul Covid-19, Benarkah dari Kelelawar?

Muhammad Sukardi, Jurnalis · Senin 13 Desember 2021 11:59 WIB
https: img.okezone.com content 2021 12 13 620 2516155 ilmuwan-ungkap-fakta-baru-asal-usul-covid-19-benarkah-dari-kelelawar-g2O4IZ8cfE.jpeg Ilustrasi (Foto : Medicaldaily)
A A A

DUNIA telah dilanda pandemi Covid-19 hampir dua tahun lamanya. Tapi, asal usul Covid-19 masih menjadi misteri hingga sekarang.

Kebanyakan ilmuwan percaya bahwa Covid-19 muncul di alam liar dan menginfeksi kelelawar lalu menular ke manusia, baik secara langsung atau melalui hewan lain. Sementara itu, ada juga peneliti yang berteori bahwa Covid-19 berasal dari laboratorium China.

Sekarang, dengan jumlah kematian akibat Covid-19 lebih dari 5,2 juta jiwa, para peneliti lebih percaya bahwa Covid-19 berasal dari alam liar yang menginfeksi kelelawar lalu menular ke manusia. Teori itu dianggap paling masuk akal.

Kelelawar

"Skenario Covid-19 berasal dari laboratorium China beredar luas di Twitter, namun sampai saat ini tidak ada bukti kuat yang mampu membuktikan teori tersebut," kata ilmuwan Universitas Utah Stephen Goldstein, dikutip MNC Portal dari Fox News, Sabtu (11/12/2021). Pernyataan ini pun dipublikasi dalam jurnal Cell.

Lebih lanjut, Ahli Biologi Evolusioner dari Universitas Arizona Michael Worobey menegaskan bahwa kedua teori yang banyak dipercaya masyarakat itu punya kekuatan yang sama.

"Teori kebocoran laboratorium China adalah teori yang cukup memberi efek pada kepercayaan masyarakat soal Covid-19, dan mampu mengalihkan fokus dari apa yang sebenarnya terjadi," katanya.

Baca Juga : Dokter Reisa Jelaskan Asal Usul Munculnya Varian Omicron

Laboratorium

Anggapan lain datang dari tim khusus yang dibuat Presiden Amerika Serikat Joe Biden bahwa empat badan intelijen AS percaya bahwa Covid-19 berasal dari hewan ke manusia, sedangkan satu lembaga percaya bahwa Covid-19 berasal dari laboratorium.

Baca Juga : WHO: Penularan Covid-19 Kemungkinan dari Kelelawar ke Manusia Melalui Hewan Lain

Ada teori yang cukup kuat membuktikan bahwa Covid-19 memang berasal dari laboratorium. Adalah hipotesis yang menjelaskan bahwa peneliti China secara tidak sengaja terpapar virus karena praktik keselamatan yang tidak memadai saat bekerja dengan sampel dari alam liar atau mungkin terpapar setelah membuat virus di laboratorium.

Di sisi lain, pejabat intelijen AS menganggap bahwa China membuat virus Covid-19 sebagai senjata biologis adalah sesuatu yang keliru. Sementara itu, banyak ahli di dunia yang khawatir asal mula pandemi mungkin tidak akan pernah diketahui.

Follow Berita Okezone di Google News

(hel)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini