Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Manchester City Samai Rekor Liverpool Usai Hajar Wolves 5-1

Tino Satrio, Jurnalis · Kamis 12 Mei 2022 08:46 WIB
https: img.okezone.com content 2022 05 12 620 2592792 manchester-city-samai-rekor-liverpool-usai-hajar-wolves-5-1-F73MHZ1nSZ.jpg Manchester City menang 5-1 atas Wolverhampton Wanderers (Foto: Reuters)
A A A

WOLVERHAMPTON Manchester City menang 5-1 atas Wolverhampton Wanderers di Liga Inggris 2021-2022. Kemenangan itu ternyata menjadi rekor tersendiri untuk Man City yang menyamai catatan Liverpool.

Man City melawan Wolverhampton di Molineux Stadium, Kamis (12/5/2022) dini hari WIB. Gol-gol kemenangan Man City dibuat oleh Kevin De Bruyne (7', 16', 24', dan 60') serta Raheem Sterling (84').

Wolverhampton Wanderers vs Manchester City (Foto: Reuters)

Wolves hanya mampu membalas lewat gol Leander Dendoncker (11’). Namun, itu tak mampu meredam kegarangan Man City untuk menang.

Kemenangan besar itu menjadi rekor tersendiri untuk Man City. Rekor The Citizens adalah membuat lima gol dari lima shots on target dalam satu pertandingan.

Pada 2019 lalu, Liverpool juga membuat statistik serupa. Mohamed Salah dan kawan-kawan mempermalukan musuh sekotanya, Everton, dengan skor 5-2.

"Manchester City malam ini menjadi tim pertama yang memiliki 5+ tembakan tepat sasaran sambil mencetak semuanya di pertandingan Liga Premier sejak Liverpool 5-2 Everton pada Desember 2019," tulis @OptaJoe, Kamis (12/5/2022).

Follow Berita Okezone di Google News

Wolverhampton Wanderers vs Manchester City (Foto: Reuters)

Lebih lanjut, kemenangan ini sekaligus melebarkan jarak Man City dengan Liverpool. The Citizens, yang memimpin klasemen sementara, unggul tiga poin dari Liverpool di posisi kedua. Selain itu, Man City juga unggul selisih gol dari Liverpool yang memperbesar peluang mereka untuk jadi juara Liga Inggris.

Selanjutnya, Man City akan melawan West Ham United. Pertandingan itu akan berlangsung di kandang West Ham, London Stadium, Minggu 15 Mei 2022, malam WIB.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini