Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Waspada! Hujan Disertai Petir Berpotensi Terjadi di Jaksel, Jaktim, Depok dan Bogor

Kiswondari, Jurnalis · Senin 20 Juni 2022 10:53 WIB
https: img.okezone.com content 2022 06 20 620 2614559 waspada-hujan-disertai-petir-berpotensi-terjadi-di-jaksel-jaktim-depok-dan-bogor-gTUBs2pNJj.jpg Ilustrasi. (Foto: Ant)
A A A

JAKARTA - BMKG mengimbau masyarakat di wilayah Jakarta Selatan (Jaksel) dan Jakarta Timur (Jaktim) untuk mewaspadai potensi hujan disertai kilat dan petir dalam waktu singkat di siang dan sore hari. Juga Bogor dan Depok pada siang hingga sore jelang malam.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di sebagian wilayah Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur pada pada siang dan sore hari. Serta di Kota Depok, Kab. Bogor dan Kota Bogor pada siang hingga sore menjelang malam hari,” tulis peringatan BMKG yang dikutip melalui akun Twitternya @infobmkg, Senin (20/6/2022).

Berikut, prakiraan cuaca lengkap untuk wilayah DKI Jakarta, Bogor dan Depok:

Kepulauan Seribu berawan pada pagi hingga malam hari, dan berawan tebal pada dini hari.

Jakarta Utara, berawan pada pagi hari, cerah berawan di siang hari, dan berawan pada malam hingga dini hari.

Jakarta Barat, cerah berawan di pagi hari, berawan pada siang hingga dini hari.

Jakarta Pusat, berawan di pagi hari hingga dini hari.

Follow Berita Okezone di Google News

Jakarta Selatan, cerah berawan di pagi hari, hujan ringan pada siang hari, berawan pada malam hingga dini hari.

Dan Jakarta Timur, cerah berawan di pagi hari, hujan ringan pada siang hari, berawan pada malam hingga dini hari.

Sementara kota Bogor, Kabupaten Bogor dan Depok diperkirakan cerah berawan pada pagi hari, hujan ringan di siang hari, berawan pada malam hari dan cerah berawan pada dini hari.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini