Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Selain Kebaya, Ini Deretan Budaya Indonesia yang Sedang Didaftarkan ke UNESCO

Wiwie Heriyani, Jurnalis · Sabtu 26 November 2022 18:59 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 26 620 2715416 selain-kebaya-ini-deretan-budaya-indonesia-yang-sedang-didaftarkan-ke-unesco-3H1dZp585y.jpg Kebaya. (Foto: Instagram)
A A A

“Ada reog dan segala macem. Mereka udah siap loh. Itu bahkan reog sudah bergerak sejak tahun 2011. Mengembangkan, membuat dokumentasinya dan segala macem. Tiba-tiba sekarang muncul kebaya. Apa mereka mau melipir dulu? Yaudah deh kebaya masuk, dan itupun tahun depan loh, bukan tahun ini,” lanjutnya.

Rahmi juga menambahkan, sebenarnya suatu negara tak memiliki urgensi untuk mendaftarkan warisan budayanya ke UNESCO. Meski begitu, tak dapat dipungkiri, bahwa tentu terdapat keuntungan yang bisa didapatkan suatu negara jika warisan budayanya telah didaftarkan ke UNESCO.

“Sebenarnya kalau yang sudah terdaftar sebagai warisan budaya tak benda UNESCO, kalau saya nggak salah, kita bisa dapet budget untuk pelestarian budaya. Candi Borobudur misalnya, nah itu tuh ada dananya dari dunia. Untuk pelestarian,” ungkapnya.

“Kebaya kan juga warisan budaya tak benda ya, itu mungkin juga nanti akan difasilitasi soal sosialisasinya, soal aspek ekonominya oleh dunia. Itu keuntungannya kalau kita mendaftar ke UNESCO,” imbuhnya.

Follow Berita Okezone di Google News

(mrt)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini