Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Truk Tabrak Tiang, Aliran Listrik KRL Mati dan Rekayasa Operasional Dilakukan

Angkasa Yudhistira, Jurnalis · Selasa 25 Juli 2023 13:31 WIB
https: img.okezone.com content 2023 07 25 620 2851843 truk-tabrak-tiang-aliran-listrik-krl-mati-dan-rekayasa-operasinal-dilakukan-FerxBSTIkj.jpg Truk tabrak tiang listrik, perjalanan KRL terganggu (Foto : Istimewa)
A A A

JAKARTA - Perjalanan KRL Commuter Line terganggu akibat ada truk yang menabarak tiang listrik di antara Stasiun Pondok Ranji-Kebayoran, Selasa (25/7/2023).

"Terdapat truk menabrak tiang LAA (Listrik Aliran Atas) di jalur hilir antara Stasiun Pondok Ranji-Kebayoran dan saat ini masih dalam penanganan petugas," tulis petugas KAI Commuter melalui akun Twitternya seperti dikutip.

Petugas KAI Commuter pun meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dialmi pengguna KRL atas gangguan tersebut.

"Untuk perjalanan KA belum bisa dilalui. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tulis petugas.

Akibatnya, tiang tersebut menghalangi lintas jalur KRL. Sementara, saat ini kecelakaan tersebut dalam penangangan petugas.

"Untuk perjalanan belum bisa dilalui, kami mohon maaf atas ketidanyamanannya," tulis.

Follow Berita Okezone di Google News

Selanjutnya Commuterline juga menginformasikan bahwa perjalan Commuterline lintas aliran atas Pondok Ranji-Kebayoran untuk sementara dimatikan. Hal itu demi keselamatan dan keamanan perjalanan commuterline.

"Demi keselamatan dan keamanan perjalanan commuterline, saat ini LAA pada lintas Pondok Ranji-Kebayoran untuk sementara dimatikan," tulisnya.

KRL arah Rangkas Bitung-Tanah Abang mengalami hambatan akibat gangguan tersebut, rekayasa operasional pun dilakukan.

KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi. Yakni KA 1671 (Rangkas Bitung-Tanah Abang) perjalanan hanya sampai Stasiun Sudimara dan kembali sebagai KA 1672 (Sudimara-Rangkasbitung).

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini