Kumpulan Berita
Ia menyarankan, posisi kepala BPBD tidak dirangkap oleh sosok yang sudah mempunyai jabatan seperti Sekda.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno mengatakan pemerintah terus mengirimkan tenaga kesehatan, mulai dari dokter hingga calon dokter, ke wilayah yang masih terisolir di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengungkapkan, bahwa lebih dari 37 ribu prajurit TNI telah diterjunkan untuk membantu proses pemulihan dan rekonstruksi pascabencana banjir di wilayah Sumatera. Selain itu, TNI juga menambah kekuatan dengan mengerahkan 15 batalyon tambahan.
Pemerintah terus melakukan pemulihan di lokasi terdampak bencana. Salah satu yang menjadi fokus utama adalah pemulihan fasilitas listrik. Untuk itu, pemerintah melalui Kementerian ESDM mengirimkan bantuan berupa 1.000 unit genset untuk masyarakat yang terdampak bencana banjir bandang di Sumatra Utara (Sumut), Aceh, dan Sumatra Barat (Sumbar).
Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid menyebut, pemulihan jaringan telekomunikasi di wilayah terdampak banjir di Sumatera telah hampir rampung. Hingga saat ini, progres pemulihan jaringan dilaporkan telah melampaui 95%.
Distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) ke wilayah terdampak bencana di Kabupaten Bener Meriah, Aceh, kembali berhasil dilakukan meski kondisi infrastruktur belum sepenuhnya pulih. PT Pertamina (Persero) memastikan pasokan energi tetap berjalan dengan menembus jalur darat yang terdampak banjir dan longsor.
Pertamina Patra Niaga terus berupaya menyalurkan Bahan Bakar Minyak (BBM) ke wilayah terdampak bencana di Kabupaten Bener Meriah. Pada 27 Desember 2025, sebanyak tujuh unit mobil tangki diberangkatkan dari Storage Hub Mobil Tangki Blang Rakal pada pukul 21.00 WIB dan tiba secara bertahap di empat SPBU di Kabupaten Bener Meriah pada pukul 23.30 hingga 00.30 WIB.
Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Kemenko Infra) menyiapkan pembangunan jembatan perintis di Aceh Tamiang yang sebelumnya terdampak bencana banjir bandang dan longsor.