Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Masih Betah di Barcelona, Sergi Roberto Tolak Tawaran dari Man City

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Rabu 05 Agustus 2020 20:19 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 05 620 2257627 masih-betah-di-barcelona-sergi-roberto-tolak-tawaran-dari-man-city-XUicgG334V.jpg Pemain Barcelona, Sergi Roberto. (Foto: Transfermrkt)
A A A

BARCELONA – Beredar kabar tentang Josep Guardiola yang dikatakan sangat tertarik untuk mendatangkan Sergi Roberto dari Barcelona ke Etihad Stadium pada bursa transfer musim panas 2020. Roberto bakal dijadikan Guardiola sebagai fullback kanan andalan Manchester City pada musim 2020-2021 nanti.

Menurut laporan yang beredar, ketidakpuasan Guardiola akan Joao Cancelo yang baru didatangkan pada musim panas 2019 kemarin menjadi alasan mengapa pelatih Man City itu mencoba untuk merekrut Roberto. Cancelo dikabarkan bakal ditendang dan digantikan dengan Roberto.

Baca Juga: Barcelona vs Napoli Berlangsung Tanpa Penonton, De Jong: Ini Akan Lebih Sulit

Luis Suarez dan Sergi Roberto

Roberto pun diharapkan bisa bekerja sama dengan Kyle Walker untuk memperkuat sisi kanan dari klub berjuluk The Citizens tersebut. Kedekatan antara Guardiola dan Roberto sewaktu masih saling bekerja sama di Barcelona pun membuat peluang Man City untuk mendapatkan pemain yang juga bisa bermain sebagai gelandang itu pun semakin besar.

Akan tetapi, nyatanya semua infomarsi tersebut langsung dibantah oleh pihak Roberto sendiri. Menurut pemaparan agen bek asal Spanyol itu, yakni Josep Maria Orotbig, kliennya masih sangat betah di Barcelona dan belum berniat untuk pergi dari klub tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Lagipula berdasarkan laporan dari Orotbig, pihak Barcelona sendiri belum memberitahukan ada klub yang tertarik kepada pemain berusia 28 tahun tersebut. Jadi, untuk sekarang ini bisa dikatakan Roberto masih akan tetap membela Barcelona, setidaknya sampai kontraknya habis, yakni pada 30 Juni 2022 nanti.

“Sergi Roberto tidak punya rencana untuk meninggalkan Barcelona. Sekarang pun tidak ada klub yang menunjukkan minat kepadanya dan Barca belum mengirimkan proposal apa pun kepada pemain kami,” jelas Orotbig, melansir dari Sportskeeda, Rabu (5/8/2020).

Sergi Roberto

Sebelumnya pada 2011 silam, Guardiola memang sempat memberikan pujian setinggi langit kepada Roberto. Guardiola tepatnya sudah memprediksi baha Roberto dalam beberapa tahun ke depan akan menjadi pemain yang hebat, dan kini ucapan pelatih asal Spanyol itu terbukti.

Sebab Roberto kini sudah menjelma menjadi salah satu pemain terpenting di Barcelona. Bahkan ia memegang status sebagai salah satu kapten Barcelona, yang membuktikan betapa pentingnya ia untuk salah satu tim terbesar di Spanyol, bahkan dunia tersebut.

1
2
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini