Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Marotta Konfirmasi Suning Group Pertimbangkan Jual Inter Milan

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Kamis 14 Januari 2021 15:43 WIB
https: img.okezone.com content 2021 01 14 620 2344441 marotta-konfirmasi-suning-group-pertimbangkan-jual-inter-milan-IelgUatL5q.jpg Inter Milan bakal dijual dalam waktu dekat (Foto: Inter Milan)
A A A

MILAN – Kepemilikan Inter Milan tampaknya akan berganti dalam waktu dekat. CEO Inter Milan, Giuseppe ‘Beppe’ Marotta, mengonfirmasi pemilik saham mayoritas Suning Group tengah mempertimbangkan untuk menjual klub.

Beberapa waktu silam, Chairman Inter Milan Steven Zhang membantah Suning Group akan menjual sahamnya kepada pihak lain. Menurut laporan media Italia, calon pembeli itu adalah BC Partners, perusahaan investasi berskala internasional yang berbasis di Inggris.

Saat ini, Suning Group menguasai saham mayoritas Inter Milan. Perusahaan asal China itu membeli 70% saham di Inter Milan dengan nilai 280 juta Euro (setara Rp47,8 triliun) pada 2016. Setelah hampir lima tahun, saham mayoritas itu kini akan dilepas.

Baca juga: Sama-Sama Butuh Waktu Tambahan, Juventus dan Inter Pasti Kelelahan

Suning Group mengambil Inter Milan sejak 2016

Setelah Zteven Zhang membantah, giliran Beppe Marotta yang angkat bicara. Menurut pria asal Italia itu, Suning Group memang mempertimbangkan menjual klub. Hal itu dilakukan demi kepentingan Inter Milan sendiri.

“Para pemilik tengah mempertimbangkan peluang tersebut demi kepentingan Inter Milan dan juga menghormati sejarah klub,” ujar Beppe Marotta, dikutip dari Football Italia, Kamis (14/1/2021).

“Kami tahu hanya bisa bergantung pada dasar yang solid. Kami semua kompak. Ada banyak rumor yang beredar, yang tak perlu kami pedulikan,” imbuh mantan petinggi Juventus itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Menurut kabar yang beredar, BC Partners saat ini tengah melakukan analisa finansial terhadap keuangan Inter Milan. Hasil analisa tersebut akan dijadikan pertimbangan apakah proses takeover dilanjutkan atau tidak.

Lantas, berapa taksiran harga Inter Milan saat ini? Menurut laporan Il Sole 24 Ore, nilai jual Inter Milan ditaksir kurang dari 1 miliar Euro (setara Rp17 triliun).

Steven Zhang bersama Antonio Conte

Sementara itu, Dewan Direksi Inter Milan akan menggelar rapat pada Kamis (14/1/2021) siang waktu setempat. Chairman Steven Zhang turut berpartisipasi dalam rapat tersebut dari jarak jauh. Salah satu agenda rapat adalah mengetahui sejauh mana perhatian Suning Group pada klub.

Selama memegang saham mayoritas, Suning Group sudah mengucurkan dana tidak kurang dari 700 juta Euro (setara Rp12 triliun) untuk Inter Milan. Namun, investasi itu belum membuahkan hasil berupa trofi juara di lapangan hijau.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini