Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Jelang Hadapi Wolves, Man City Konfirmasi Gundogan Positif Covid-19

Andika Pratama, Jurnalis · Senin 21 September 2020 18:11 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 21 620 2281400 jelang-hadapi-wolves-man-city-konfirmasi-gundogan-positif-covid-19-vZxDVhR2LN.jpg Ilkay Gundogan (Foto: Twitter/@SquawkaNews)
A A A

MANCHESTER Manchester City mendapatkan pukulan telak jelang pertandingan pertama mereka di Liga Inggris 2020-2021. The Citizens –julukan Man City– mengumumkan salah satu gelandangnya, yakni Ilkay Gundogan positif terjangkit virus corona (Covid-19).

Man City melalui laman resminya juga menginformasikan bahwa pemain asal Jerman itu akan melakukan isolasi mandiri selama 10 hari. Man City berdoa dan berharap Gundogan segera sembuh sehingga bisa kembali berlaga di atas lapangan.

Ilkay Gundogan (Foto: Twitter/@IlkayGuendogan)

Absennya Gundogan mengurangi kekuatan Man City saat melawan Wolves –julukan Wolverhampton. Itu akan menyulitkan Man City yang punya catatan buruk melawan Wolverhampton pada musim lalu.

Man City berjumpa Wolves sebanyak dua kali di Liga Inggris, tetapi tidak ada satu pun pertandingan berakhir dengan kemenangan untuk pasukan Guardiola. Man City menelan kekalahan 0-2 di kandang, lalu tunduk 2-3 saat menjadi tamu.

BACA JUGA: Jelang Man City Kontra Wolverhampton, Guardiola: Kami dalam Suasana Hati yang Bagus

Hasil buruk pada musim lalu membuktikan bahwa Wolves tidak bisa diremehkan Man City. Pasukan Josep Guardiola mungkin punya pemain bintang sehingga unggul dalam kualitas, tetapi itu tidak menjamin kemenangan.

Pertandingan yang akan berlangsung di kandang Wolves, Stadion Molineux, Selasa 22 September 2020, dini hari WIB itu, diprediksi akan berjalan sengit. Man City akan mengandalkan Kevin De Bruyne untuk meraih kemenangan, sedangkan Wolves bertumpu pada kualitas Adama Traore yang musim lalu mencuri perhatian. Kemenangan sangat penting bagi Man City yang bertekad kembali menjadi juara Liga Inggris.

Follow Berita Okezone di Google News

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini