Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Hanya Hasilkan 3 Angka, Guardiola Anggap Liverpool vs Man City Laga Biasa

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis · Jum'at 05 Februari 2021 06:51 WIB
https: img.okezone.com content 2021 02 05 620 2356809 hanya-hasilkan-3-angka-guardiola-anggap-liverpool-vs-man-city-laga-biasa-17Uqzu9Bnj.JPG Pep Guardiola berdiri di samping Jurgen Klopp (Foto: Reuters/Martin Rickett)
A A A

MANCHESTER – Laga akbar sudah menanti Manchester City pada akhir pekan ini di Liga Inggris 2020-2021. The Citizens harus melawat ke Stadion Anfield, markas Liverpool. Namun, bagi Pep Guardiola, laga itu biasa saja karena hanya menghasilkan tiga angka.

Hingga memasuki pekan 22 Liga Inggris 2020-2021, Man City menancapkan kukunya di puncak klasemen. Manchester Biru meraup 47 poin dari 21 pertandingan dan unggul tiga angka dari pesaing terdekat sekaligus rival sekota Man United, yang sudah memainkan 22 laga.

Baca juga: Man City Sempat Ditargetkan Hanya Lolos Liga Eropa

Keberhasilan itu tidak terlepas dari kemenangan Man City dengan skor 2-0 atas Burnley pada pekan 22 Liga Inggris 2020-2021, Kamis 4 Februari dini hari WIB. Kini, mereka harus segera melupakan manisnya raihan tiga angka karena harus mencurahkan fokus ke partai berikutnya melawan Liverpool.

Man City diimbangi Liverpool 1-1 pada pertemuan pertama (Foto: Reuters)

Ditilik dari segi mana pun, pertandingan itu berarti penting dalam perburuan gelar juara Liga Inggris 2020-2021. Namun, Pep Guardiola tidak merasa demikian. Baginya, laga melawan Liverpool sama saja seperti yang lain, yakni hanya menghasilkan tiga angka.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Man City Kuasai Pucuk, Chelsea Dekati 4 Besar

“Sebetulnya, sama saja dari sisi poin. Tentu saja, Liverpool adalah pesaing juara, tetapi laga itu hanya akan menghasilkan tiga poin, sama seperti hari ini (melawan Burnley),” terang Pep Guardiola, dinukil dari Daily Mail, Jumat (5/2/2021).

“Kami sudah memenangi enam pertandingan beruntun melawan tim-tim yang berada dalam posisi lebih rendah di papan klasemen. Kami tahu betul betapa sulitnya memenangi laga melawan tim-tim seperti itu,” imbuh pria berkebangsaan Spanyol tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Berkaca dari pernyataan tersebut, Pep Guardiola seakan hendak sedikit mengangkat beban dari pundak anak asuhnya. Sebab, dalam enam laga Liga Inggris 2020-2021 berikutnya, Man City bakal menghadapi lawan berkategori berat!

Liverpool jelas menjadi yang pertama pada akhir pekan ini. Setelah itu, Gabriel Jesus dan kawan-kawan berturut-turut menghadapi Tottenham Hotspur, Everton, Arsenal, West Ham United, dan terakhir Manchester United.

Liverpool sedang dalam tren negatif (Foto: Reuters/Phil Noble)

“Sekarang, datang tim-tim berbeda dengan tipe permainan berbeda-beda. Liverpool, Tottenham, Everton, West Ham, Liga Champions, lalu Man United. Jadwal yang berat,” tukas Pep Guardiola.

Ya, Pep Guardiola harus pandai-pandai mengatur skuadnya agar ritme tetap terjaga. Sedikit saja membuat kesalahan, bukan tidak mungkin malah petaka yang datang.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini