Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Belajar dari Penyakit Bob Tutupoly, Kenali 8 Risiko Seseorang Terkena Stroke

Tim Okezone, Jurnalis · Selasa 05 Juli 2022 16:54 WIB
https: img.okezone.com content 2022 07 05 620 2624068 belajar-dari-penyakit-bob-tutupoly-kenali-8-risiko-seseorang-terkena-stroke-7FIVvZzqsI.jpg Ilustrasi Stroke. (Foto: Shutterstock)
A A A

Riwayat pribadi

Ada faktor risiko stroke yang tidak bisa kita kendalikan, contohnya latar belakang riwayat pribadi. Ya, sejarah medis keluarga juga berpengaruh. Risiko stroke bisa lebih tinggi pada beberapa keluarga karena faktor kesehatan genetik, seperti tekanan darah tinggi.

Rekam riwayat kesehatan

Kondisi medis tertentu terkait dengan risiko stroke. Misalnya termasuk pernah stroke sebelumnya, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, kelebihan berat badan, gangguan jantung seperti penyakit arteri koroner, kelainan katup jantung, ruang jantung membesar dan detak jantung yang tak beraturan, diabetes, punya gangguan pembekuan darah, hingga foramen ovale paten (PFO).

Perubahan gaya hidup semerta-merta tidak bisa mencegah stroke jadi hilang sama sekali. Namun, perubahan gaya hidup jadi lebih sehat bisa menurunkan risiko seseorang terkena stroke.

Jangan ke dokter hanya karena sudah sakit, tapi biasakan lakukan pemeriksaan rutin. Konsultasikan dengan dokter tentang seberapa sering sih kita harus memeriksakan tekanan darah, kolesterol, dan kondisi kesehatan lainnya. Biasanya dokter juga bisa memberikan panduan tepat untuk pola gaya hidup yang lebih sehat.

Follow Berita Okezone di Google News

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini