Kumpulan Berita
Kebebasan bersyarat Setya Novanto, terpidana korupsi e-KTP, memicu sorotan publik terhadap harta kekayaannya yang mencapai ratusan miliar. Kasus korupsi e-KTP merugikan negara Rp2,3 triliun.
Kebijakan kenaikan PBB di Cirebon hingga 1000% menuai protes. Kekayaan Wali Kota Effendi Edo sebesar Rp8,46 miliar pun turut disorot. Effendi membantah kenaikan tersebut dan membuka peluang revisi perda.
Risma Ardhi Chandra berpotensi jadi Bupati Pati jika Sudewo dimakzulkan. LHKPN menunjukkan kekayaan Risma Rp3,89 miliar, jauh di bawah Sudewo. Suksesi Pati jadi sorotan usai demo PBB-P2.
Harta kekayaan Prabowo terdiri dari surat berharga berjumlah Rp1,7 triliun. Alat transportasi dan mesin dengan jumlah Rp1,2 miliar dan tanah dan bangunan Rp294 miliar.
Yovie Widianto kini menjadi pihak wajib menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN). Sebab, ia kini menyandang status Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif.
Kekayaan Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Yovie Widianto mencapai Rp43 miliar (43.276.514.249). Hal itu sebagaimana termuat dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN)
Deddy Corbuzier mempunyai harta kekayaan Rp953.021.579.571 atau Rp953,02 miliar. Deddy masuk jajaran pejabat terkaya di Indonesia.
Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi, Sosial, dan Publik, Deddy Cahyadi alias Deddy Corbuzier telah menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) ke KPK.