Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Sulit Dapat Jodoh, Kerjakan 7 Amalan Ini agar Temukan Tambatan Hati

Rivaldy Maulana Alamsyah, Jurnalis · Sabtu 27 Juni 2020 17:25 WIB
https: img.okezone.com content 2020 06 27 620 2237447 sulit-dapat-jodoh-kerjakan-7-amalan-ini-agar-temukan-tambatan-hati-APJZkeDaN2.jpg ilustrasi (stutterstock)
A A A

INGIN menikah tapi belum menemukan jodoh? Jangan khawatir dan putus asa, terus bermunajat kepada Allah SWT. Tujuh amalan ini bisa dikerjakan sambil memohon impiannya bisa berumah tangga dengan penuh cinta terwujud.

Dilansir dari thaislamicinformation, berikut tujuh amalan agar cepat dapat jodoh dan menikah:

1. Membaca SurahYasin

Surat Yasin diyakini memiliki keberkahannya yang tidak terhingga. Oleh karena itu, rajin membaca Surah Yasin sambil memohon diberikan jodoh insya Allah dapat membantu mempercepat menikah.

Baca juga:  Pancasila Mengandung Nilai-Nilai Agama, Bisa Jadi Vaksin Menangkal Radikalisme-Terorisme

2. Baca Ayat 24 dari Surat Dhuha dan Qasas

Ayat ke-24 dari Surat Qasas adalah do’a yang diucapkan oleh Nabi Musa AS ketika beliau berada di pengasingan. Nabi Musa AS merasa sangat kesepian dan tertekan, kemudian membaca do’a ini kepada Allah SWT: 

Fa saqā lahumā ṡumma tawallā ilaẓ-ẓilli fa qāla rabbi innī limā anzalta ilayya min khairin faqīr

Artinya: "Ya Tuhanku sesungguhnya aku sangat memerlukan sesuatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku."

Menurut para ulama, jika seorang laki-laki membaca ayat tersebut sebanyak 100 kali dalam sehari, insya Allah dia akan segera menemukan jodohnya.

Dan untuk perempuan harus membaca Surat Dhuha sebanyak 11 kali setelah Sholat Subuh agar bisa segera mendapatkan jodoh.

 

3. Membaca selawat dan menyebut nama Allah

Membaca selawat 11 kali lalu dilanjutkan menyebut nama Allah sebanyak 313 kali dan diakhiri dengan membaca selawat lagi sebanyak 11 kali.

Lakukan bacaan tersebut setiap selesai shalat selama 41 hari tanpa jeda.

4. Membaca Surah At-Taubah ayat 129

Lakukan ini setelah melaksanakan shalat setiap hari :

• Bismillah 19 kali

• Membaca Surat At-Taubah ayat 129 1100 kali

• Membaca selawat 100 kali

• Diakhiri dengan membaca bismillah 19 kali

5. Membaca Surah Maryam

Membaca Surah Maryam setiap selesai shalat sehari sekali (cara ini khusus untuk anak perempuan dan ibunya)

Follow Berita Okezone di Google News

6. Dzikir Fatima Zahra

 

Lakukan solat 2 rakaat di waktu kapanpun lalu baca selawat 11 kali. Kemudian baca dzikir Fatima Zahra (RA) seperti berikut :

• Subhanallah 33 kali

• Alhamdulillah 33 kali

• Allahuakbar 33 kali

• Diakhiri dengan sholawat 11 kali

Setelah itu bacalah surat-surat berikut :

• Surat Thaha

• Surat Shu’ara

• Surat Qasas

• Surat Yasin

• Dan Surat Shu’ara lagi

Cara ini untuk dilakukan oleh orangtua yang memohon jodoh, bisa ibu atau ayahnya.

7. Membaca Surah Muzammil

Jika anaknya sulit untuk mendapatkan jodoh, maka salah satu dari kedua orang tuanya (Ayah atau Ibunya) harus shalat 2 rakaat pada hari jumat setelah shalat jumat baca surat muzammil sebanyak 21 kali.

Amalan ini hanya bagian dari ikhtiar, terlepas dari itu semuanya tergantung pada kehendak Allah SWT untuk mengabulkan atau tidak.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini