Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Sempat Salah Orang, Ashanty Masih Kejar Pembully Aurel Hermansyah

Vania Ika Aldida, Jurnalis · Minggu 09 Agustus 2020 11:03 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 09 620 2259269 sempat-salah-orang-ashanty-masih-kejar-pembully-aurel-hermansyah-h6AdrvxpEt.jpg Ashanty (Foto: Instagram/@ashanty_ash)
A A A

JAKARTA - Ashanty naik pitam saat mengetahui putri sambungnya, Aurel Hermansyah dihina oleh pemilik akun @aisyah_maharani_123. Bukan hanya memanggil Aurel dengan sebutan si ganjen, pemilik akun tersebut bahkan mengaku memiliki video porno pelantun Kepastian tersebut.

Ashanty

Sempat mengunggah foto pelaku perundungan terhadap Aurel Hermansyah, dan menyebut bahwa pelakunya adalah seorang anak SD, Ashanty rupanya salah orang. Pelaku asli dari pemilik akun yang menghina Aurel tersebut, rupanya hanya menyamar dan dengan sengaja memajang foto anak SD asal Medan bernama Aisyah.

Baca Juga:

- Ashanty Mengetahui Aurel Dibully Lewat Laporan Fans

- Turah Parthayana Kena Kasus, Nastya Asal Kazakhstan Terseret Netizen

"Dia nyamar, pas kita telusuri alamatnya benar dia tapi kok bukan dia," ujar Ashanty dalam siaran langsung di akun Youtubenya beberapa waktu lalu.

"Benar masih di bawah umur, tapi bukan Aisyah di foto," lanjutnya.

Meski sempat salah sasaran, Ashanty menegaskan bahwa dirinya akan terus mengejar pelaku pembully sang putri. Ia bahkan menantang secara langsung pelaku pembullyan untuk mau menunjukkan diri.

Follow Berita Okezone di Google News

"IG yang aku posting benar, masih cari-cari kebenarannya, masih cari tahu. Dia makin keterlaluan, kalau dia enggak muncul, kita cari," tegasnya.

"Untuk Aisyah yang asli yang mulutnya sejahat itu, tunjukkan diri Anda," lanjutnya.

Aurel Hermansyah dan Ashanty

Sayang, Ashanty mengaku masih belum mau membawa kasus tersebut ke ranah hukum. Kedatangannya ke Polda Metro Jaya pada Jumat, 7 Agustus 2020 diketahui hanya untuk melanjutkan pemeriksaan atas kasus lain.

"Aku diskusi aja, kalau sudah parah banget aku akan ambil jalur hukum. Hati-hati bermedia sosial," tandasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini