Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

6 Fakta Ramalan JP Morgan soal Ekonomi RI, Vaksinasi Covid-19 Jadi Penentu

Giri Hartomo, Jurnalis · Senin 14 Desember 2020 06:16 WIB
https: img.okezone.com content 2020 12 13 620 2326835 6-fakta-ramalan-jp-morgan-soal-ekonomi-ri-vaksinasi-covid-19-jadi-penentu-JeosujLjxh.jpg Ekonomi RI (Foto: Shutterstock)
A A A

5. Ekonomi Digital RI Bakal Booming

Indonesia diyakini akan mengalami booming ekonomi digital dan korporasi berbasis teknologi masa depan.

Ekonomi Internet Indonesia saat ini mempunyai kapasitas USD 50 Miliar yang terdiri dari 5% dari PDB dan lebih dari 10% kapitalisasi pasar saham yang memiliki salah satu pertumbuhan tercepat di dunia. Saat ini, Indonesia merupakan rumah dari 5 unicorn (Gojek, Tokopedia, Bukalapak, Traveloka, OVO) yang diyakini akan menjadi katalisator investasi sebagai the new economy.

6. SWF Jadi Alternatif Pembiayaan

Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah Indonesia juga tengah mempersiapkan Lembaga Pengelola Investasi yaitu Sovereign Wealth Fund (SWF) yang diyakini dapat menjadi alternatif pembiayaan untuk pembangunan proyek infrastruktur.

“Saat ini Pemerintah sedang finalisasi 3 RPP terkait SWF, yaitu RPP Lembaga Pengelola Investasi (LPI), RPP Modal Awal LPI dan RPP Perlakuan Perpajakan LPI. LPI akan mengelola investasi, sehingga akan meningkatkan dan mengoptimalkan nilai investasi yang dikelola secara jangka Panjang, dalam rangka mendukung pembangunan secara berkelanjutan,” kata Airlangga.

Follow Berita Okezone di Google News

(dni)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini