Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Dybala Tampil Buruk di Juventus, Pirlo Coba Berikan Pembelaan

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis · Selasa 10 November 2020 06:28 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 10 620 2306988 dybala-tampil-buruk-di-juventus-pirlo-coba-berikan-pembelaan-hr7uOktHZR.JPG Pemain Juventus, Paulo Dybala. (Foto: Reuters)
A A A

TURIN – Performa Paulo Dybala di Juventus kini tengah menjadi sorotan. Sejauh ini, pemain asal Argentina itu belum memberikan kontribusi apa-apa kepada Juventus di Liga Italia 2020-2021.

Dari tiga penampilannya bersama Bianconeri di Liga Italia, Dybala memang belum berhasil mencetak satu gol atau assist sama sekali. Hal itu jelas menjadi hal yang cukup mengkhawatirkan mengingat banyak pihak yang berharap kepada Dybala.

Malahan banyak pihak yang merasa Dybala justru bermain buruk di tiga pertandingan terakhirnya di Liga Italia, terutama saat sedang membela Juventus di laga kontra Lazio pada Minggu 8 November 2020 kemarin.

Baca Juga: Juventus Diimbangi Lazio, Dybala dan Bernardeschi Jadi Kambing Hitam

Paulo Dybala

Dybala yang baru dimainkan di menit 76 disebut menjadi biang kegagalan Juventus meraih tiga poin dari markas Lazio di laga tersebut. Sebab gara-gara Dybala, Juventus yang awalnya sudah unggul 1-0 justru berhasil diimbangi Lazio 1-1 di akhir laga.

Pada saat-saat terakhir pertandingan, bola sebenarnya dikuasai oleh Dybala. Akan tetapi, pemain Argentina itu tak bisa melakukan dribel dengan sempurna sehingga bola meninggalkan lapangan permainan. Lewat skema lemparan ke dalam itulah Lazio mencetak gol penyeimbang.

Mendengar Dybala disalahkan di laga tersebut dan disebut tampil buruk di awal musim ini membuat Pirlo langsung membela anak buahnya itu. Menurutnya Dybala sebenarnya sudah bermain semaksimal mungkin.

Pirlo melihat sikap yang ditunjukkan Dybala setiap di pertandingan sudah sangat baik. Namun, faktor kondisi fisiklah yang pada akhirnya membuat pemain berusia 26 tahun itu pada akhirnya kesulitan mengeluarkan permainan terbaiknya.

Follow Berita Okezone di Google News

Kendati begitu, Pirlo mengaku merasa tidak terlalu khawatir. Ia menyebut Juventus hanya perlu mengatur permainan mereka agar Dybala dapat mengeluarkan permainan terbaiknya disetiap laga. Terutama di akhir pertandingan yang bisa menjadi sangat krusial.

“Menurut saya sikapn yang diperlihatkannya (oleh Dybala) tidak salah. Dia bersedia melakukannya dengan baik dan ingin membantu tim,” kata Pirlo, seperti apa yang disadur dari Sportskeeda, Selasa (10/11/2020).

“Terkadang kondisi fisiknya tidak sebaik dia sekarang. Dia perlu bekerja dan bermain, kami hanya perlu mengelola situasi ini di saat-saat terakhir pertandingan jika kami ingin meraih kemenangan,” tambahnya.

Andai kata semua masalah bisa teratasi dengan baik, maka Pirlo percaya Dybala bakal kembali tampil baik seperti sedia kala. Pirlo pun mengaku sangat membutuhkan kemampuan Dybala untuk membawa Juventus memenangi Liga Italia musim ini.

Untuk saat ini, Juventus nyatanya sedang bertengger di posisi kelima di klasemen sementara Liga Italia 2020-2021 dengan raihan 13 poin atau tertinggal empat angka dari AC Milan yang berada di puncak klasemen.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini