Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Sikap Ernest Prakasa ke Kru Film yang Tak Patuh Protokol Kesehatan

Adiyoga Priambodo, Jurnalis · Jum'at 21 Agustus 2020 17:31 WIB
https: img.okezone.com content 2020 08 21 620 2265471 sikap-ernest-prakasa-ke-kru-film-yang-tak-patuh-protokol-kesehatan-cpHOSClQca.jpg Ernest Prakasa. (Foto: IG @ernestprakasa)
A A A

JAKARTA - Ernest Prakasa bersuara lantang mengingatkan para pekerja film untuk mematuhi protokol kesehatan, guna mencegah penularan Covid-19. Hal itulah yang mendorongnya menuliskan surat terbuka untuk sesama pekerja film, di akun Instagram pribadinya.

Kekhawatiran Ernest muncul karena masih banyaknya pelanggaran terhadap protokol kesehatan di lingkungan masyarakat, yang bisa saja terjadi dalam proses penggarapan film.

"Kenyataannya di lapangan tidak semua peduli gitu, tidak semua waspada, tidak semua merasa bahwa Covid ini ancaman," kata Ernest kepada Okezone saat dihubungi lewat pesan singkat, Jumat (21/8/2020).

Untuk itu, Ernest memilih bersikap tegas dengan menegur aktor atau kru filmnya yang tak patuh protokol kesehatan. Ernest tak mau kelonggaran yang kini didapat para pekerja film malah menimbulkan masalah baru dalam upaya penanggulangan pandemi.

Ernest Prakasa. (Foto: IG)

"Kalau gue pribadi merasa lebih baik repot daripada kayak itu tadi. Kalau sampai ada klaster film ini, waduh itu gila. Itu gimana tanggung jawabnya ke pasien, ke semuanya lah. Resikonya mengerikan gitu," ucap suami Meira Anastasia.

Baca juga:

Cerita Ernest Prakasa Gelar Syuting Film di Masa Pandemi Covid-19

Ernest Prakasa Khawatir Lokasi Syuting Jadi Klaster Covid-19

"Jadi gue mendingan bawel sih, selalu jadi orang yang menyebalkan dengan selalu nyuruh-nyuruh orang, ingatin orang pakai masker. Daripada harus menanggung resiko di produksi gue ada yang kena Covid-19," ucapnya 

Follow Berita Okezone di Google News

(qlh)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini