Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

4 Bahaya Minuman Berenergi, Yuk Kurangi Mulai Sekarang

Uthari Handayani, Jurnalis · Rabu 20 Januari 2021 19:08 WIB
https: img.okezone.com content 2021 01 20 620 2347899 4-bahaya-minuman-berenergi-yuk-kurangi-mulai-sekarang-TjsT42n4hS.jpg Ilustrasi minuman berenergi. (Foto: Freepik)
A A A

MINUMAN berenergi ditujukan untuk meningkatkan fokus dan konsentrasi. Biasanya dikonsumsi orang-orang yang memiliki banyak aktivitas dan kurang mendapat istirahat cukup.

Namun sebenarnya minuman ini tidak bagus untuk kesehatan jika diminum secara berlebihan dan terlalu sering. Pasalnya, minuman berenergi kandungan kafein dan gulanya sangat tinggi.

Baca juga: Raffi Ahmad Akui Doyan Minuman Berenergi saat Olahraga 

Lauren Popeck, ahli diet dari Orlando Health, membagikan dampak buruk minuman berenergi untuk kesehatan. Berikut ini di antaranya, seperti dirangkum dari laman Insider, Rabu (20/1/2021).

1. Mengganggu kesehatan jantung

Minuman berenergi sarat dengan kafein. Ketika meminunnya lebih dari 400 miligram per hari akan menyebabkan palpitasi jantung, meningkatkan tekanan darah, meningkatkan denyut jantung, dan gangguan irama jantung.

"Minuman-minuman ini umumnya stimulan dan dapat membuat jantung tertekan. Jika orang yang meminumnya sudah memiliki penyakit jantung, maka akan berakibat negatif pada tubuh," jelas Mohamad Moussa, profesor di University of Toledo College of Medicine and Life Science.

Baca juga: Suka Minuman Berenergi, Cek Dulu Kehalalannya! 

2. Menyebabkan peradangan

Selain tinggi kafein, minuman berenergi juga tinggi gula. Kebanyakan dari minuman berenergi, per 8 ons memiliki 27 hingga 31 gram gula. Padahal seperti yang disarankan The American Heart Association, konsumsi gula yang aman dalam sehari adalah enam sendok teh untuk wanita, dan sembilan sendok untuk pria. Mengonsumsinya secara berlebihan jelas akan menyebabkan peradangan yang dikaitkan dengan kanker, diabetes, obesitas, serta penyakit jantung.

Follow Berita Okezone di Google News

3. Risiko penyakit kronis

Sebagian orang meminum minuman berenergi yang dicampur dengan alkohol. Padahal ini akan mengubah tingkat keracunan dan dalam beberapa jangka waktu kedepan akan meningkatkan risiko penyakit kronis seperi lever, masalah memori, peyakit jantung, dan kanker.

Baca juga: Hasil Penelitian Ungkap Penyintas Covid-19 Miliki Kekebalan Selama 5 Bulan 

4. Berbahaya untuk remaja

Minuman berenergi tidak cocok untuk remaja yang masih dalam tahap tumbuh dan berkembang karena tidak dapat menangani efek samping yang diberikannya. Ini juga akan meningkatkan risiko kesehatan seperti anomali sistem saraf, kardiovaskular, meningkatkanya risiko depresi, penyakit mental, dan gangguan tidur.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini