Share
Nyalakan notifikasi untuk berita terbaru dari Okezone

Angin Kencang, BPBD DKI Catat 42 Pohon Tumbang dan 2 Bangunan Roboh

Muhammad Refi Sandi, Jurnalis · Senin 07 Maret 2022 18:49 WIB
https: img.okezone.com content 2022 03 07 620 2557772 angin-kencang-bpbd-dki-catat-42-pohon-tumbang-dan-2-bangunan-roboh-iciopuNI4B.jpg Ilustrasi angin kencang (Foto: Dok Okezone)
A A A

Sebagai informasi, keberadaan sistem awan konvektif yang bergerak dari arah barat tersebut, selain menimbulkan hembusan angin yang cukup kencang, juga menyebabkan terjadinya hujan di wilayah Banten dan Jabodetabek dengan durasi yang beragam ringan hingga lebat dalam durasi singkat seperti yang terlihat dari citra radar cuaca.

BPBD DKI mengimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap terjadinya cuaca ekstrem di waktu mendatang. Informasi terkini mengenai peringatan dini cuaca dapat dilihat melalui berbagai kanal informasi seperti WAG dan media sosial (Instagram @bpbddkijakarta, Twitter, dan Facebook). Masyarakat juga bisa mengakses informasi terbaru mengenai perkembangan cuaca berbasis peta spasial pada situs bpbd.jakarta.go.id/peringatandini.

Selanjutnya, BPBD DKI juga mengimbau kepada masyarakat, apabila menemukan pohon yang tidak sehat dan rawan tumbang, agar segera melapor melalui fitur JakLapor dalam aplikasi JAKI, atau langsung menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112 yang dapat diakses selama 24 jam dan bebas pulsa. Ciri-cirinya batang keropos, tajuk tidak seimbang, kerusakan akar dan keterbatasan zona akar, atau kemiringan batang pohon lebih dari 30 derajat, mengalami atau menemukan keadaan darurat, seperti pohon tumbang serta papan reklame/tiang listrik roboh.

Follow Berita Okezone di Google News

(Ari)

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini